Pada 26 dan 29 November 2021, mahasiswa MBKM UM melakukan observasi potensi objek wisata yang berada di Desa Sidodadi. Program observasi ini dilakukan sebagai upaya dalam membantu masyarakat untuk mengembangkan wisata yang ada dengan baik. Bersama Pak Jemadi (RT. 20), Pak Said (Kepala Dusun Sumberduren Lor), Pak Bambang (salah satu warga RT 20), dan mahasiswa MBKM UM didampingi untuk mengobservasi objek wisata Desa Sidodadi yaitu air terjun yang berada di Dusun Sumberduren Lor, Desa Sidodadi.
Observasi dilakukan untuk mengetahui tempat atau objek wisata mana saja yang berpotensi untuk dijadikan tempat wisata. Selain itu observasi juga dilakukan untuk mengetahui medan dan dasar dalam merencanakan pembuatan plang penunjuk jalan dan papan nama air terjun tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H