Lihat ke Halaman Asli

Ika Rahma

guru yang masih terus belajar

Jangan Sebar Brosur di Pinggir Jalan

Diperbarui: 24 Juni 2015   00:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13950677092049836482

Sudah lama mau nulis ini, tapi baru sempat.

Ceritanya akhir-akhir ini banyk sekali saya temui tukang sebar brosur di jalanan. Isinya macam-macam. Mulai bimbel, sedot wc, servis ac,servis laptop, dan les musik. Dan yang paling mendominasi adalah iklan pinjaman tunai cepat cair dan kredit sepeda motor.

Saya tidak akan membahas mengenai isi iklan di brosur-brosur tersebut. Yang saya amti disini adalah banyaknya penyebar brosur yang membagikan brosurnya di pinggir jalan saat kendaraan sedang melaju. Tangan mereka menggapai-gapai untuk memberikan brosur kepada pengguna jalan. Menurut saya ini agak sedikit berbahaya.

Saya paham betul bahwa mereka ini melakukan aksi seperti itu dalam rangka mencari nafkah. Tapi alangkah baiknya jika kegiatan itu tidak dilakukan saat para penguna jalan sedang memacu kendaraannya. Selain berbahaya untuk para pengendara, juga berbahaya bagi mereka sendiri. Kalau tidak hati-hati dan waspada kan bisa tersenggol kendaraan. Terkadang itu juga bisa mengganggu konsentrasi pengendara.

Ditambah lagi dengan kebiasaan orang Indonesia yang suka buang sampah sembarangan. Saya sering melihat para pengendara yang diberi brosur itu dengan santainya membuang kertas brosur di jalanan. Sepele memang. Tapi kan jalanan jadi kotor.

Saran saya, sebaiknya pekerjaan sebar brosur ini dilakukan di pasar malam, atau tempat keramaian yang lain. Bisa juga dibagikan pada para pejalan kaki atau lebih bagus lagi jika disebarkan dari rumah ke rumah. Kemungkinan dibaca pun lebih besar karena target tidak sedang dalam keadaan berkendara.

1395067795138904305

Sekali lagi ini hanyalah unek-unek saya saja, tidak tau apa yang lain juga punya pendapat yang sama. Jika ada kata-kata saya yang kurang berkenan, dengan tulus saya sampaikan permohonan maaf.



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline