Lihat ke Halaman Asli

Mayyaza Urfa

mahasiswa

Pojok Baca Kreatif: Mahasiswa UNNES GIAT 9 Tingkatkan Semangat Literasi Lewat Seni

Diperbarui: 14 Agustus 2024   21:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : Dokumentasi Pribadi

Kedungsari, 31 Juli 2024 — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Semarang (UNNES) yang tergabung dalam kelompok GIAT 9 Desa Kedungsari telah sukses melaksanakan kegiatan desain pojok baca di MI Matholibul Ulum 1 & 4 pada tanggal 29-30 Juli 2024. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mahasiswa dalam menumbuhkan semangat literasi serta mendukung lingkungan belajar yang kreatif dan inspiratif bagi siswa.

Pada tanggal 29 Juli 2024, proses melukis pojok baca dimulai. Dinding luar kelas dihias dengan tema suasana taman yang ceria dan penuh warna. Lukisan ini menampilkan objek utama berupa pohon, dengan tambahan objek pendukung seperti kupu-kupu, tanaman, bunga, dan pesawat kertas yang terbang menghiasi sekelilingnya. 

Pojok baca ini juga dilengkapi dengan dua rak buku kayu kecil yang akan menjadi tempat menyimpan koleksi buku bacaan bagi para siswa. Selain itu, slogan 5S (Senyum, Sapa, Salam, Sopan, dan Santun) ditambahkan pada pojok baca untuk mengingatkan siswa akan pentingnya sikap positif 5S dalam keseharian mereka.

Sumber : Dokumentasi Pribadi

Kegiatan berlanjut pada tanggal 30 Juli 2024, dengan penyampaian materi tentang unsur seni rupa kepada siswa kelas 5A. Materi yang disampaikan meliputi delapan unsur seni rupa, yaitu titik, garis, warna, bentuk, bidang, tekstur, gelap terang, dan ruang. Siswa sangat antusias saat diminta untuk menunjukkan dan mengidentifikasi unsur-unsur seni rupa yang terdapat pada pojok baca yang baru saja mereka lihat. Hal ini tidak hanya meningkatkan pemahaman mereka tentang seni rupa, tetapi juga menumbuhkan rasa bangga terhadap hasil karya yang telah menghiasi sekolah mereka.

Sumber : Dokumentasi Pribadi

Reny Shofiana selaku penanggung jawab program kerja menyampaikan, “Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan minat baca siswa serta memberikan pengalaman belajar yang lebih interaktif melalui seni.” Kepala sekolah MI Matholibul Ulum 1 & 4, mengapresiasi upaya mahasiswa KKN UNNES dalam menciptakan pojok baca yang tidak hanya menarik secara visual tetapi juga mendidik.

Kegiatan KKN ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi sekolah lain dalam menciptakan ruang baca yang ramah anak dan mendukung pembelajaran yang kreatif.Dengan adanya pojok baca yang baru, diharapkan siswa MI Matholibul Ulum 1 & 4 semakin termotivasi untuk membaca dan belajar dengan lingkungan yang lebih nyaman dan menarik. Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata kontribusi mahasiswa KKN UNNES GIAT 9 dalam memajukan pendidikan di daerah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline