Lihat ke Halaman Asli

Maya Siallagan

Maya Siallagan

Manajemen dalam Organisasi

Diperbarui: 14 November 2020   00:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Kata "manajemen" dan "organisasi" sudah tidak asing lagi didengar. Kedua kata ini berkaitan erat satu sama lain. Sehubungan dengan hal itu, marilah kita pahami pengertian organisasi terlebih dahulu. Menurut Griffin organisasi adalah a group of people working together in a structured and coordinated fashion to achieve a set of goals. Dari pandangan Griffin mengenai pengertian organisasi, dapat kita simpulkan bahwa organisasi adalah wadah atau tempat berkumpulnya orang-orang yang bekerja sama untuk mencapai serangkaian tujuan. Tujuan yang dimaksud adalah hasil yang diharapkan oleh mereka setelah bekerja bersama-sama. Organisasi ada banyak jenisnya, tergantung apa tujuan yang ditetapkan oleh organisasi tersebut. Misalnya, sebuah organisasi bertujuan untuk mendapatkan laba atau profit sebesar-besarnya, maka dapat kita ketahui organisasi tersebut ialah organisasi bisnis.

Selanjutnya, apakah manajemen itu? Mary Parker Follet (1997) mengemukakan manajemen adalah seni dalam menyelesaikan sesuatu melalui orang lain. Namun, apa yang diselesaikan? Mari kita ambil contoh organisasi bisnis sebelumnya. Dalam organisasi bisnis terdapat komponen-komponen pendukung untuk mencapai tujuan organisasi, selain dari orang-orang yang bekerja sama tersebut. Contohnya peralatan, perlengkapan, dan lain-lain. Griffin mengemukakan bahwa paling tidak organisasi memiliki berbagai sumber daya, seperti Sumber Daya Manusia (Human Resources), Sumber Daya Alam (Natural Resources), dan Sumber Daya Dana (Financial Resources) atau Keuangan (Funds). Nah, hal-hal yang harus diselesaikan organisasi bisnis tersebut adalah segala sesuatu yang harus dilakukan untuk mencapai dan meraih profit sebesar-besarnya dengan menggunakan sumber-sumber yang ada. Untuk mencapai tujuan organisasi dilakukanlah kegiatan-kegiatan organisasi, seperti organisasi bisnis umumnya melakukan kegiatan produksi, pemasaran, pengelolaan sumber daya manusia, dan pengelolaan keuangan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline