Minggu (3/3/2019), Siantar.
Global Vibe Inspiration, sebuah program seminar dan pelatihan masal berbahasa Inggris yang dirancang khusus untuk meningkatkan kesadaran dan kemampuan berkomunikasi Bahasa Inggris para pelajar di Indonesia memang tidak henti-hentinya mendapatkan sambutan baik serta menarik perhatian dan minat ribuan para pelajar di Indonesia.
Setelah sukses menyelenggarakan seminar dan pelatihan bahasa Inggris ke lebih dari 20 kecamatan dan kabupaten di Medan dan sekitarnya, kali ini pada Minggu 3 Maret 2019 kemarin GVI hadir untuk menginspirasi seribuan pelajar di kota Siantar, Sumatera Utara.
Seminar yang diselenggarakan di Hotel Siantar di Jl. WR Supratman No. 3 Dwikora, Proklamasi, Siantar Bar., Kota Pematang Siantar tersebut tidak sedikitpun disia-siakan oleh para pelajar-pelajar yang antusias ingin meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mereka demi kesuksesan di masa depan. Alhasil, seribuan pelajar serbu habis tiket seminar dan ramai-padati acara.
Jalannya pelatihan dipandu oleh Mr. Ilham Saheri selaku English trainer dan speaker yang memang telah bertahun-tahun membidangi dunia pelatihan dan Bahasa Inggris. Para peserta pun dipandu dan diajarkan materi-materi belajar bahasa Inggris yang aplikatif, kreatif dan menyenangkan. Tidak ada tampak seorang peserta pun yang jenuh ataupun kesulitan, semua disajikan dengan metode yang mudah dan asik. Mr. Ilham Saheri memotivasi ribuan pelajar bahwasannya dengan bisa berbahasa Inggris, akan membuka banyak pintu menuju kesuksesan, impian dan kemajuan di segala hal.
Ia juga menyampaikan bahwa salah satu cara terbaik dalam belajar bahasa Inggris adalah menggunakannya langsung secara terus menerus bukan hanya mempelajari tata bahasanya saja. Ribuan peserta pun langsung diajak berpartisipasi dan melakukan percakapan sesama dengan menggunakan bahasa Inggris. Pantauan dilokasi, keseruan dan kesenangan belajar dapat dilihat dan dirasakan dari awal hingga akhir kegiatan pelatihan.
Mutia Mira Lisa, S.Sos dan Ayu Nadillah, S.Sos, dua wanita yang memiliki passion dibidang sosial selaku penanggung jawab penyelenggaraan acara seminar menyampaikan bahwasannya kota Siantar memiliki potensi yang teramat besar. Surga dunia yang dikelilingi keindahan alam yang luar biasa menakjubkan. Merupakan salah satu kota indah yang banyak menarik minat wisatawan lokal dan mancanegara. Alangkah luar biasanya apabila Siantar mampu mempersiapkan generasinya untuk mampu berkomunikasi dalam bahasa Inggris.
Akan membuka banyak peluang-peluang karir, pendidikan maupun pengembangan pariwisata ke arah yang lebih mendunia. Sekolah dan pendidikan formal memang sudah cukup membantu, namun alangkah lebih baiknya jika lebih dibantu dengan kegiatan-kegiatan edukatif di luar sekolah juga, terutama yang berkaitan dengan bahasa Inggris. Untuk itulah kita hadir dan ngadakan pelatihan bahasa Inggris di kota ini agar para pelajar jadi lebih terbantu serta juga dapat pembelajaran berbeda yang mungkin tidak mereka dapati di sekolah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H