Lihat ke Halaman Asli

maura azzahra

Universitas Komputer Indonesia

Berburu Street Photography di Kawasan Braga yang Bisa Datangkan Cuan

Diperbarui: 20 Desember 2023   07:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Pribadi 

jalan braga adalah salah satu kawasan yang berada di Kota Bandung, selalu ramai di kunjungi setiap hari  oleh wisatawan lokal maupun mancanegara, di kawasan asia afrika-braga juga terdapat gedung-gedung tua yang dimana bangunan tersebut mempunya sejarah nya masing-masing. Di braga maupun asia afrika masi menjadi tempat favorit bagi anak muda maupun orang tua.

Karena di braga selain mempunyai  gedung tua yang sering menjadi pusat perhatian, adapun juga cafe dan usaha-usaha lain nya yang menjadi sorotan pengunjung . Tidak bisa di pungkiri memang braga mempunyai tempat yang bisa membuat pengunjung betah karena dengan suasana yang sejuk dan aesthetic. banyak pula spot foto yang bisa di jadikan daya tarik sendiri untuk pengunjung.

Dengan demikian salah satu usaha yang menjadi pusat perhatian juga yaitu adalah street photography karena dengan ada nya street photography pengunjung bisa memiliki moment yang banyak untuk di abadikan selain menggunakan smartphone. dizaman Sekarang semakin banyak jasa fotografer dengan kualitas kamera profesional yang di tawarkan pada kawasan braga, Diketahui street photography di Braga ini sudah ada sejak beberapa tahun yang lalu tapi masih berpencar, tidak dalam satu kelompok yang sama.

Selain menjadi tempat berburu momen untuk para fotografer, Jalan Braga juga menjadi tempat bagi para fotografer jalanan mengais rezeki dengan menawarkan jasa foto dan memiliki tarif yang beragam .Para street photography ini akan dapat ditemui setiap harinya di sekitar Jalan Braga mulai dari siang hingga malam hari. Biasanya mereka akan menawarkan jasa kepada orang-orang yang sedang berjalan melihat-lihat indahnya Jalan Braga untuk di foto.

Selain menguntungkan bagi para street photography usaha ini pun sangat menguntungkan bagi pengunjung bagaimana tidak menguntungkan, foto yang bisa di abadikan oleh pengunjung dengan kualitas kamera yang sudah profesional dan bisa memiliki momen tanpa saling bergantian berfoto, pengunjung pun bisa lebih seru mengabadikan foto nya.

Banyak juga yang menggunakan jasa photography dengan berfoto sendiri,berpasangan maupun berkeluarga. Menurut salah satu pengunjung yang pernah menggunakan jasa tersebut yang saya wawancarai yaitu

Kelvin merespon dengan baik dengan adanya jasa fotograper yang ad di braga ini " saya lumayan sering dateng ke braga mungkin ada kira kira seminggu sekali, ke braga paling ngopi kalau ga foto foto, nah baru kali ini saya nyoba street photograpy karna lagi ngeboyong keluarga dan untuk saya yang pertama kali mencoba jasa ini sangat puas dari segi kualitas foto maupun harga nya juga yang ga mahal,oke sih kalian harus coba juga."

Dan dari pengunjung lain nya yang saya wawancarai

"kebetulan saya dari jakarta ka baru dateng hari ini, saya iseng coba aja dan ternyata bagus banget di fotoin,ini aja saya udah beberapa kali foto ka." ucap diar

Dengan demikian itu lah salah satu jasa yang bisa kalian manfaatkan saat mengunjungi kawasan braga.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline