Lihat ke Halaman Asli

Kiling, Penjaga Sawah Khas Banyuwangi

Diperbarui: 29 Agustus 2021   12:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Sejak dahulu Indonesia dikenal kaya akan hasil bumi berupa rempah-rempah, hasil perkebunan, dan hasil pertanian. Hal ini dapat terjadi karena Indonesia merupakan negara agraris dimana sebagian besar penduduknya memiliki mata pencaharian sebagai petani atau bercocok tanam. 

Salah satu faktor yang mendukung Indonesia sebagai negara agraris adalah tanah yang subur dan iklim tropis sehingga tanah di Indonesia mendapatkan banyak sinar matahari dan curah hujan yang tinggi. Beberapa komoditas tanaman pangan pertanian Indonesia adalah padi, ketela, ubi, kentang, sayuran, kacang-kacangan, dan sebagainya.

Dalam meningkatkan hasil pertaniannya, masing-masing daerah memiliki cara, kebiasaan, dan tradisi yang berbeda-beda. Begitu pula yang terjadi di Banyuwangi, Jawa Timur, tepatnya di beberapa desa yang masih ditinggali suku Osing (suku asli Banyuwangi). Warga setempat memiliki alat khusus bernama Kiling yang berfungsi untuk mengusir burung pemakan padi dari sawahnya.

Kiling merupakan Bahasa Osing dari baling-baling atau kincir angin yang terdiri dari tiga bagian utama yaitu: cagak, killing, dan buntut. Cagak merupakan tiang penyangga yang memiliki ketinggian beragam dari 4 hingga 20 meter dan terbuat dari bambu. 

Kiling merupakan bagian baling-baling atau kincir yang berputar saat tertiup angin. 

Sedangkan Buntut merupakan bagian ekor baling-baling, terbuat dari serabut ijuk atau alang-alang yang saat tertiup angin akan melambai mengikuti arah mata angin sehingga Kiling dapat terus berputar sepanjang hari. Kiling juga mengeluarkan suara nyaring seperti helikopter yang dapat menakuti burung-burung pemakan padi.

Ternyata Kiling juga memiliki filosofi, bahwa kita sebagai manusia harus senantiasa mengingat Tuhan sesuai dengan gerakan Kiling yang berputar pada satu poros. 

Sayangnya, di Banyuwangi, khususnya pada perkotaan saat ini sudah jarang ditemukan Kiling. Kiling biasanya banyak  ditemukan di daerah desa, yang mana masyarakatnya merupakan warga asli suku Osing.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline