PENYUSUNAN LAPORAN BEST PRACTICE METODE STAR
LAYANAN KONSELING INDIVIDUAL
PENDEKATAN KONSELING BEHAVIOR TEKNIK SELF MANAGEMENT
DI SMP NEGERI 1 MONTONG
Disusun oleh: Siti Maulidha, S.Pd
maulidharidwan@gmail.com
PENDAHULUAN
Konseling individu dapat dimaknai sebagai aktivitas layanan konseling yang diselenggarakan oleh seorang konselor kepada konseli dalam rangka pengentasan masalah (Prayitno & Amti, 2004). Sementara itu (Sofyan, 2007) mendefinisikan konseling individual sebagai pertemuan antara konselor dengan konseli secara langsung dengan tujuan memberikan bantuan untuk mengembangkan pribadi konselor agar dapat menyelesaikan masalah yang sedang dihadapinya. Konselor dapat membantu konseli dalam menyeselesaikan permasalahannya dengan menggunakan teknik-teknik yang efektif dan produktif sesuai urutan dan tahapan. (Kemdikbudristek, 2023)