Lihat ke Halaman Asli

Risma Maulida

Mahasiswi

Mahasiswa KKN Tim I Undip Membuat Alat Pantau Kualitas Udara Guna Turunkan Risiko Penyebaran Covid-19

Diperbarui: 10 Februari 2021   16:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Alat Pantau Kualitas Udara (dokpri)

Semarang (01/02/2021) -- Mahasiswa Undip yang tergabung dalam KKN Tim 1 periode tahun 2021, melaksanakan sejumlah kegiatan salah satunya adalah membuat suatu alat Pantau Kualitas Udara untuk mendeteksi resiko penyebaran Covid-19 di daerah dimana alat ini dipasang. 

Menurut penelitian yang dilakukan oleh ahli epidemiologi di Sydney School of Veterinary Science di University of Sydney udara dengan kelembaban dibawah 50% terbukti lebih cepat dalam penyebaran Covid-19.

Hal ini dikarenakan Covid-19 mampu menyebar lebih cepat melalui udara yang kering. Namun pada masyarakat belum terdapat detektor khusus yang mampu mengukur kelembaban udara secara real-time. Maka dari itu alat Pantau Kualitas Udara sangat diperlukan.

Bertempat di Kantor Kelurahan Bulusan, Kelurahan Bulusan, Kota Semarang, Jawa Tengah, telah dilakukan pemansang alat Pantau Kualitas Udara. Dalam program ini penulis juga memberikan petunjuk untuk menggunakan alat tersebut. 

Pemberian dan Pemasangan Alat Pantau Kualitas Udara (dokpri)

Kegiatan edukasi ini mendapatkan respon yang baik khususnya dari Kepala Kelurahan Bulusan yaitu bapak Slamet Raharjo. Beliau mengatakan bahwa dengan dipasangnya alat ini diharapkan dapat membantu upaya penurunan risiko penyebaran Covid-19 di kantor Kelurahan Bulusan sehingga aktivitas disekitar area tersebut dapat berjalan dengan baik.

Penulis : Nieko Nata Gianza (Teknik Elektro)

DPL : Ari Wibawa Budi Santosa S.T., M.S

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline