Lihat ke Halaman Asli

Bawa Logistik di Perbatasan, Heli TNI Hilang

Diperbarui: 24 Juni 2015   02:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bulutangkis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Vladislav Vasnetsov

Hilang kontak. Itulah yang terjadi bagi tugas mulia prajurit-prajurit di perbatasan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).Sebuah helikopter milik TNI Angkatan Darat yang sedang bertugas membawa logistik tiba-tiba hilang kontak di Tarakan, Kalimantan Timur, pada Rabu siang tadi sekitar pukul 13.25 WITA.

Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad), Brigadir Jendral TNI Andika Perkasa mengatakan, Helikopter berjenis Bell 412 TNI -AD yang ingin menuju Pos Long Bawan, Kecamatan Krayan Induk, Kabupaten Nunukan itu hilang kontak dengan tower Malinau setelah melakukan penerbangan.

"Heli kontak dengan tower Malinau dan menyampaikan akan landing di Long Bawan pada jam 14.33 WITA. Tapi sampai jam 16.00 WITA, Heli tidak mendarat di Krayan. Padahal sesuai jadwal seharusnya Heli sudah tiba kembali ke Bandara Juwata, Tarakan," kata Brigjen TNI Andika di Jakarta, Rabu (22/1/2014). Dikutip dari kompas.com.

Andika menambahkan, helikopter yang mengangkut 7 orang anggota Yonif 100/Raider dan 3 orang kru pesawat itu hingga kini belum diketahui keberadaannya. Menurut Andika, kondisi cuaca di daerah Tarakan, Kalimantan Timur memang sedang tidak baik.

Kita berharap agar Heli TNI yang hilang tersebut dapat ditemukan. Dan yang pasti memang apa-apa yang terjadi karena cuaca yang buruk di Nunukan. Sudah pasti, kita berdoa semoga kondisi prajurit TNI tersebut dapat ditemukan.

Ini merupakan harapan bersama. Sudah tentu lokasi perbatasan yang cuacanya tak menentu, dan wilayah di Kalimantan Utara, yang merupakan hutan-hutan yang luas, semoga dapat ditemukannya Heli TNI tersebut.

Berikut Prajurit TNI yang hilang kontak ketika berada di Heli :


1. Pilot Kapt Cpn Paul Simatupang
2. Kopilot Letda Cpn M Kholiq
3. Kopilot Srk Kasnianto
4. Sertu Eliandy Saragih (anggota Pam Perbatasan Kaltim)
5. Kopda Rudianto (anggota Pam Perbatasan Kaltim)
6. Kopda Said Kelihu (anggota Pam Perbatasan Kaltim)
7. Kopda Heri Purnomo (anggota Pam Perbatasan Kaltim)
8. Praka Tri gunardi (anggota Pam Perbatasan Kaltim)
9. Prada Jecky hartoyo (anggota Pam Perbatasan Kaltim)
10. Pratu Feri Kurniawan (anggota Pam Perbatasan Kaltim)

Bila dilihat dari data diatas, Prajurit TNI yang hilang kontak ketika berada di Heli merupakan anggota PAM Perbatasan Kalimantan Timur, yang bertugas menjaga kedaulatan NKRI di wilayah paling utara Indonesia. Tugas yang mereka lalui, dan segala macam tindakan untuk menjaga keamanan dan ketertiban, serta kedaulatan NKRI di wilayah NKRI patutlah kita acungkan jempol. Ini merupakan tugas mulia.

Sekali lagi. Semoga Heli TNI dapat segera ditemukan!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline