Lihat ke Halaman Asli

Masykur Mahmud

TERVERIFIKASI

A runner, an avid reader and a writer.

Piala Dunia U-20 dan Rahasia di Balik K-Rewards

Diperbarui: 10 Juli 2023   06:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Untuk bisa memperoleh K-rewards, ada proses yang harus dilalui. Saya tidak ingin membahas itu pada tulisan ini karena saya sudah pernah menuliskan cara mendapatkan K-Rewards sebelumnya.

Pada tulisan ini, saya hanya ingin menganalisa data yang saya coba baca dan memberi gambaran tentang cara kerja K-Rewards. Analisa saya bisa saja tidak akurat, tapi secara garis besar bisa dipercaya.

Saya pernah beberapa kali melihat data penerima K-Rewards dan mencoba membandingkannya dengan jenis tulisan, kuantitas tulisan, dan faktor keberuntugan.

Dari data yang saya dapat, seringnya penerima K-Rewards pada urutan pertama dan kedua atau boleh jadi sampai urutan kelima adalah perpaduan antara dua hal, yaitu: jenis tulisan dan kuantitas tulisan.

Maknanya begini, adakala jumlah pembaca (view) mendomisi satu jenis tulisan tertentu. Padahal, jika dilihat secara keseluruhan, kuantitas tulisan tidak sebanyak mereka yang rutin menulis. 

Nah, disinilah keberuntungan berpihak pada jenis tulisan yang secara tidak langsung mengundang banyak pembaca. Satu tulisan simpel yang jumlah katanya dibawah 500 bisa mengalahkan puluhan tulisan yang rata-rata view-nya 500 san.

Uniknya, kalau membaca pola. Tulisan yang mampu mendulang view banyak seringnya berkenaan dengan tren yang sedang berlangsung. Sebagai contoh, dua peraih K-Rewards teratas bulan Juni keduanya menulis tentang bola.

Spesifiknya, ada satu tulisan mereka berdua yang membahas piala dunia u20. Tidak tanggung-tanggung, view salah satunya mencapai angka 300 ribuan. 

Data setiap bulan untuk urutan 1,2,3 boleh dipastikan berubah. Pola ini memberi satu hipotesa nyata, bahwa peraih K-Rewards urutan 1-3 tidak lebih sekedar keberuntungan.

Meskipun demikian, jangan lantas mengambil kesimpulan sembarangan. Mereka yang mampu meraih K-Rewards di urutan 1,2,3 adalah penulis yang rutin menulis hal-hal spesifik. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline