Gunung Muria merupakan sebuah gunung yang berada di kawasan utara Propinsi Jawa Tengah. Tepatnya di kawasan tiga kabupaten yaitu, Kudus, Jepara dan Pati. Udara di kawasan Muria sangat sejuk, hamparan hijau dau-daun dari pepohonan yang membentang dari lereng hingga puncaknya. Muria selain merupakan kawasan wisata religi Makam Sunan Muria, juga ada potensi lain yang masih sangat berkembang.
Potensi tersebut adalah tanaman kopi yang merupakan secara nasional merupakan devisa yang cukup besar.Karena Indonesia yang dulu di kenal Nusantara adalah pemasok kopi terbesar di era abad-18. Selain Muria tanaman kopi menyebar di seluruh Nusantara.
Kopi Muria di era belakangan ini telah menjadi pusat primadona di Kudus, yang sebelumnya tak banayak yang melirik. Mulai dari petani hingga para pegiat kopi hingga kedai-kedai kopi. Kopi di kawasan Gunung Muria juga sudah ada sejak jaman Belanda, hampir seluruh kawasan Muria di lereng yang menyebar di tiga kota banyak tanaman kopi. Dengan ketinggian 600-800 mdpl dan secara suhu udara yang lembab kebanyakan kopi yang di tanam jenis Robusta.
Jenis inilah yang secara turun temurun hingga kini menjadi tanaman yang terpelihara hingga sekarang. Kudus yang dikenal sebagai kota kretek di pantura, ternyata memiliki potensi yang masih terpendam yaitu kopi robusta. Di area lereng Muria tidak kurang dari 400 hektare perkebunana jenis robusta terhampar di kawasan ini.
Untuk kawasan Muria di Kudus terdapat di daerah Colo, Japan, Rahtawu dan Ternadi. Hampir semua perkebunan ini merupakan warisan jaman Belanda dan saat ini masih di kelola oleh Perhutani. Walaupun komoditi terbanyak adalah robusta ada sebagian kecil terdapat arabica dan excelsa. Walaupun lahan ini milik Perhutani selain PTP Jolong Pati, hampir di kelola oleh petani hutan masyarakat setempat.
Penyebaran Kopi Muria
Peta penyebaran Kopi Muria, sebagian besar berada di tiga kabupaten(seperti yang saya tulis sebelumnya). Beberapa Brand dan letak kopi sekitar Lereng Muria, antara lain :
- Kopi Rahtawu, terletak di Desa Rahtawu, Gebog, Kudus
- Kopi Ternadi, terletak di Desa Ternadi, Dawe, Kudus
- Kopi Muria, terletak di Desa Colo, Dawe, Kudus