Lihat ke Halaman Asli

Jalan Keluar

Diperbarui: 19 September 2020   16:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

infopublik.id

"Bu hari Senin ulangan tengah semester. Besok hari terakhir bayar SPP, dua bulan", kata anakku.

Tubuhku bergetar, tulang-tulang sendiku serasa terlepas satu-satu. Mataku berkunang-kunang, bumi rasanya berputar kencang sekali. Kepalaku pusing, aku terjatuh duduk. Lemas !

Sesaat kemudian aku berusaha mengunpulkan sisa-sisa tenaga. Aku meraih kaki meja dengan sedikit merangkak aku berusaha berdiri. Bisa !

Masih sedikit terhuyung-huyung aku meraih gelas dan menuangkan air putih. Seteguk demi seteguk air dingin itu melewati tenggorokanku. Lega !

Kata-kata anakku tadi bak gledeg yang menyambar di siang bolong begitu mengagetkanku. Sebenernya sudah beberapa kali anakku mengingatkan tapi karena memang tidak ada yang jadi sampai hari ini belum terbayar juga. Begini jadinya kalo sekolah di swasta setiap saar harus mikirin biaya.

Aku sesungguhnya kasihan melihat anakku menjadi sepertinya tidak semangat belajar. Apalagi ditambah dengan situasi pandemi ini. Aku sering melihat anakku termenung pasti memikirkan belum bisa ambil kartu ulangan tengah semester.

Bukan tanpa usaha, bahkan aku sudah kesana kemari mencari pinjaman, hasilnya nihil. Memang sekarang kondisinya semua orang lagi pada susah karena pengaruh corona. Banyak orang yang jatuh miskin.

Di samping berusaha mencari pinjaman aku juga sudah tak habis-habisnya memanjatkan doa. memohon pertolongan yang Maha Kuasa. Jadi saat ini aku hanya bisa pasrah.

                        **

Pikiranku berkecamuk, antara rasa kasihan kepada anak dan perasaan malu dan takut. Kasihan kalo sampai anakku tidak bisa ikut ulangan tengah semester padahal anakku sejatinya anak yang baik dan pintar.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline