Liburan Cerdas, Taman Mini Indonesia Indah
Kalau mau wisata sekaligus belajar, Taman Mini Indonesia Indah adalah tempatnya. Selain rekreasi seru, makan enak, wisatawan dapat menjelajahi rumah-rumah adat dengan kulaitas seni yang mumpuni. Gelaran kesenian yang rutin dipersembahkan bagi wisatawan.
Atau menjelajahi museum-museum seperti Museum Tranportasi, atau Museum yang menampilkan keaneka ragaman hayati. Seperti Museum Air Tawar , dengan segala kelengkapan ikan , kura-kura... Mirip akuarium raksasa, kolam , dan tiruan habitatnya. Di sini menyerupai kebun binatang , khusus mahluk penghuni sunga-sungai dan danau air tawar.
Satu Perjalanan Sekali Merengkuh Dayung, Dua Tiga Pulau Terlampaui.
Sekali berwisata , beribu manfaat kita nikmati. Sehari menjelajah Taman Mini Indonesia Indah, serasa menjelajah tanah air tercinta, dari Sabang sampai Merauke , dari anjungan provinsi satu ke provinsi lainya.
Bangunan-bangunan ‘nyeni’ tradisional khas arsitektur setiap belahan negeri, mengitari sebuah danau buatan. Sejenis kolam raksasa sebagai miniatur bahari Nusantara. Dimana ‘Sang Jamrud Khatulistiwa’ membentuk pulau-pulau di tengah danau buatan. Dimana perahu-perahu wisatawan dengan sepeda airnya hilir mudik dalam keriaan rekreasi.
Dan di atasnya melintas kereta gantung dalam warna-warni cerah. Jika kita menaiki kereta gantung, yang melintas di atasnya, tampak bentuk kepulauan Nusantara. Danau tersebut ibarat primadona dan pusat taman yang dikitari anjungan-anjungan dan berbagai bangunan rumah ibadah hingga berbagai museum dan jalan-jalan yang mulus sebagai penghubung blok yang satu dengan lainnya.
Anjungan rumah-rumah adat berdiri dengan segala isinya. Yang berisi aneka benda , peralatan, cermin kearifan tradisi lokal, termasuk tata cara berkeluarga, dan menjalani kehidupan sehari-hari. Mata pencaharian dan penghidupan , kebiasaan-kebiasaan bermasyarakat, tradisi setempat Untuk detailnya, bisa kunjungi anjungan dari berbagai suku bangsa .
Sebut saja anjungan Sumatera Barat. Itu hanya salah satu contoh. Seluruh seni dan budaya yang menjadikan Indonesia begitu kaya dan indah ‘tumpah ruah’ di sini. Mulai dari patung-patung replika pengantin adat setiap suku bangsa dan provinsi, hingga karya kriya dan alat musik serta tradisi ditampilkan dalam setiap anjungan.
Gradasi gaya berpakaianpun dapat tersirat dari setiap pulau . Cara memasak, atau penghidupan. Begitu banyak yang dituangkan dalam visualisasi adat istiadat dan seni. Ada dalam bentuk diorama, peralatan tradisional (tenun, anyaman dlsbnya) maupun gambar-gambar dan foto-foto yang ditampilkan dalam setiap anjungan.
Keberadaan ‘wakil seni dan tradisi’ seantero Nusantara , tidak hanya dalam wujud kebendaan belaka. Pagelaran kesenian ikut memeriahkan Taman Mini Indonesia. Banyak even-even menarik dimana pengunjung dimanjakan oleh tontonan seni yang juga berfungsi sebagai penambah wawasan dan pengetahuan. Bukan sekedar hiburan biasa, tapi juga memberikan informasi dan inspirasi besar. Simak saja informasi yang penulis cuplik dari www.tamanmini.com ini.