Lihat ke Halaman Asli

Semanggi

Content writer | I am a Teacher and I am Proud.

Apologize to BTS | Racism Not an Opinion

Diperbarui: 26 Februari 2021   11:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

BTS //Twitter/Army 

Para penggemar internasional BTS (Bangtan Sonyeondan) meramaikan trending topik di twitter dengan tagar #ApologizetoBTS #Bayern3Racist #RassismusBeiBayern hal ini disebabkan oleh seorang penyiar radio Bayern asal jerman bernama Matthias Matuschik yang merupakan bagian dari Bayrischer RubdFunk memberikan komentar buruk terhadap BTS. Matthias Matuschik secara terbuka menyatakan ketidaksukaan terhadapa boy band asal korea selatan tersebut karena telah mengcover lagu fix you "Coldplay" di MTV Unplugged pada rabu (23/2). Meskipun secara mengejutkan Coldplay memberikan komentar terhadap penampilan BTS membawakan lagu fix you dan memberikan tagar #BTSUnplugged.

Para penggemar BTS semakin marah setelah mengetahui bahwa Matthias Matuschik mengatakan bahwa BTS seperti Covid-19 dan berharap segera ada vaksin untuk melawan BTS. Berikut kutipan yang ramai dibicarakan oleh penggemar di twitter:

According to him, BTS is just as "shitty" a virus as Covid-19 and hopefully there will be a vaccination against it soon. And also says : Nothing against South Korea. You can't accuse me of xenophobia just because this boy band from south- I have a car from south korea. I have the coolest car ever. I drive a south Korean car with a six-cylinder, twin-turbocharger, four wheel drive, all the bells and whistles and a top speed of 270, Korean rules, well, South Korea. But BTS. And BTS, yes, they actually have an MTV Unplugged now-with a boy band, Unplugged! That alone is paradoxical! Yes? And then these... these little pissers brag about the fact that they covered Fix You From Coldplay, Where I Say:" This is... this is sacrilege, for this you will... for this you will be vacationing in North Korea for the next 20 years! That was the introduction to Fix You.

Translate

Menurutnya, virus BTS "menyebalkan" seperti Covid-19 dan mudah-mudahan akan segera ada vaksin untuk melawannya. Ia juga mengatakan : Saya tidak melawan Korea Selatan. Kalian tidak dapat menuduh saya xenophobia (ketidaksukaan terhadap asing) hanya karena boy band dari korea selatan ini. saya punya mobil dari korea selatan. Saya memiliki mobil paling keren yang pernah ada. Saya mengendarai mobil buatan Korea Selatan dengan pengisi daya enam silinder, turbo ganda, penggerak empat roda, dan kecepatan tertinggi 270, Korea Keren. yah, Korea Selatan. Tapi BTS. Ya, BTS... mereka tampil di MTV Unplugged, untuk sebuah boy band, di Unplugged! Itu saja sudah paradoks! Ya? Dan kemudian ... orang-orang menyebalkan ini membual tentang fakta bahwa mereka mengcover lagu Fix You dari Coldplay, dimana saya dapat mengatakan : "Ini... ini penistaan, dan untuk ini kalian akan berlibur di Korea Utara selama 20 tahun ke depan ! Itu adalah pengantar untuk Fix You.

Menganggapi hal ini, radio Bayern memberikan statement terhadap banyak penggemar BTS yang melayangkan protes di berbagai media sosial Bayern.

" Di acara itu, Matuschke- der etwas andere Abend" pembawa acara radio Matthias Matuschik mengatakan pendapat pribadinya tentang boy band Korea Selatan yang sangat sukses di Konser Unplugged dan membuat kalian mengeluh. Itu adalah karakter acara ini dan pembawa acara memberi tahu pendapatnya dengan jelas, terbuka dan tidak menarik, dalam hal ini, usahanya untuk menyuarakan pendapatnya secara ironis. Dan dilebih-lebihkan dengan kemarahan yang dimainkan, tidak mencapai sasaran dan melukai perasaan para penggemar BTS. Dia melakukan ini dan meyakinkan kami bukan secara sengaja. Ini tentang pendapat pribadi terlepas dari asal dan latar belakang budaya boy band tersebut. Dia tidak perlu berbagi selera atau cara berbicara yang ekstrim ini. Berdasarkan latar belakang Matthias, pada postingan masa lalunya (lihat halaman facebook dan beberapa artikel) dengan jelas menunjukkan bahwa dia tidak cenderung terhadap rasisme atau xenophobia (phobia terhadap asing) dalam bentuk apapun. dia mencoba menunjukkan ini di sini, tetapi ini tidak mengubah fakta, bahwa banyak dari penggemar memandang ucapannya rasis atau menyakitkan. kami mohon maaf untuk itu. kami akan bekerja dengan Matthias tentang topik ini di hari-hari mendatang secara menyeluruh.

Wah, semoga permasalahan antara penggemar BTS dengan penyiar radio Matthias cepat selesai. Memberikan opini atau pendapat seharus nya tidak boleh menyinggung suku, agama, ras dan antargolongan (SARA). Yuk beropini dengan bijak!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline