Lihat ke Halaman Asli

Buah dari Sebuah Ketekunan

Diperbarui: 4 Januari 2016   13:35

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari ini saya melihat postingan beberapa kawan baik saya di masa SMA yang menekuni bidang property dan interior design. Mereke berdua mem-posting kegiatannya yang diliput oleh media. Sebagai kawan, tentu saya merasa bangga dengan prestasi mereka. Namun tidak berhenti di situ, saya mencoba menarik satu kiat yang membuat mereka sukses sekarang.

Saya menyimpulkan kiat yang mereka lakukan adalah ketekunan/persistence.

Kawan saya ini menggeluti bidangnya masing-masing sejak mereka lulus kuliah. Setia berada di jalurnya, dan menjalani proses untuk menjadi besar. Saya percaya mereka menghadapi masa-masa sulit ketika di awal membangun bisnisnya. Penolakan, dipandang rendah, diremehkan kemampuannya, dan masih banyak lagi energi negatif yang sering dihadapi seseorang ketika mencoba untuk membangun bisnisnya sendiri.

Kecintaan pada apa yang mereka lakukan, tidak saya ragukan lagi, passion mereka begitu terasa sejak awal mereka mengambil keputusan untuk menggeluti bidangnya masing-masing.

Saya sangat respek kepada mereka yang sejak awal berani mengambil keputusan untuk menjadi seorang entrepreneur. Sungguh sebuah keputusan yang tidak mudah, penuh tantangan namun berharga untuk dijalani.

Bagi para pembaca yang masih berada dalam situasi dimana harus bangun pagi, pergi ke kantor, dari pukul 9 pagi hingga pukul 5 sore, sepanjang hari Senin hingga Jumat. Tidak ada salahnya anda membuka diri untuk membaca potensi yang anda miliki, dan melepaskannya. Sungguh anda tidak akan pernah tahu bagaimana hasilnya jika tidak pernah mencoba.

Salam!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline