Lihat ke Halaman Asli

Moh Khozah

Dai Bilqolam

Peserta PMBS Ikuti Menulis Semangat Kajian Media Kompasiana

Diperbarui: 13 Mei 2019   18:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Suasana kajian rutinitas PMBS Menulis Fradiksi IAIN Madura/dokpri

Senin, 13 Mei 2019 jam 15.00 Divisi Pengembangan Minat Bakat dan Skill (PMBS) Fradiksi IAIN Madura melaksanakan kajian rutinitas yang dilaksanakan setiap Minggu sekali tepatnya di waktu sore membakar semangat peserta PMBS Menulis untuk terus semangat menulis. Kajian kali ini membahas terkait menjadi kontributor media Kompasiana sekaligus penulisan artikel yang baik dengan target mendapatkan lebel pilihan.

Kajian ini dipimpin langsung oleh kordinator PMBS FRADIKSI IAIN Madura yang memang sudah menjadi kontributor Kompasiana. Harapannya mahasiswa bidikmisi IAIN Madura terus mengembangkan minat dan bakat menulis. Sebagai media publikasi menggunakan media Kompasiana yang siapa saja boleh menjadi kontributor.

Kegiatan ini berlangsung sampai jam 16.00 yang dihadiri oleh wakil ketua Fradiksi saudara Moh Anis dan Bendahara central saudara Syukron dan anggota divisi Pengembangan Sumberdaya Manusia saudari Kamelia yang juga merupakan anggota PMBS Menulis. Selain dari Pengurus juga hadir anggota Fradiksi angkatan 2018 yang merupakan kader Fradiksi IAIN Madura.

Dari beberapa puluh anggota PMBS Menulis sudah berhasil menjadi kontributor Kompasiana sekaligus berhasil mempublikasikan karya tulisnya. Kajian sore ini merupakan kajian terkahir dari PMBS Menulis selama semester genap.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline