Lihat ke Halaman Asli

Andi Eka Prima

Blog Pribadi

Petani Buah Naga Sebuah Profesi atau Hobi

Diperbarui: 21 Maret 2022   09:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: Dok. Pribadi

PETANI BUAH NAGA SEBUAH  PROFESI ATAU HOBI

Menjelang pukul 06.00 WIB, motor scopi stand by di depan pintu ladang kami  menandakan bahwa  pupuk yang akan disebar agar tanaman kaktus tetap tumbuh subur. Apa maksud tanaman kaktus tersebut? ya,   BUAH NAGA atau orang menyebutnya (Dragon Fruit).

Buah naga sejak dulu sudah sangat terkenal akan manis dan khasiatnya. Buah yang satu ini banyak dikenal dan diburu oleh khalayak orang.  Dulu buah ini masih asing dimasyarakat awam sehingga kebanyakan dari mereka bertanya tanya, karena mereka melihat keunikan buah itu yang bentuknya seperti Naga bersisik. 

Nah dari situ muncul opini bahwa buah ini memang termasuk jenis kaktus yang bernama  Hylocereus  dan Celenicereus yang berasal dari Mexiko, Amerika Tengah dan Selatan. Lalu bagaimana Buah jenis kaktus ini bisa menyebar hingga di indonesia?.  Dulunya menurut sumber yang saya baca, buah jenis kaktus ini dibawa oleh  orang yang berasal dari prancis sekitar pada tahun 1870 an,  yaitu dari Guyana ke Vietnam sebagai tanaman hias. Sejak itu tanaman ini mulai di budidayakan sampai asia tenggara.

Orang Vietnam dan Cina menganggap buah ini sebagai berkah karena buah ini selalu diletakkan di atas altar di antara dua patung naga hijau. Warna merah buah ini menonjol dengan latar belakang hijau dari dua patung naga. Oleh karena itu, buah ini disebut thang loy. Dalam bahasa Cina, thang loy berarti buah naga. Dari sinilah nama buah naga berasal.

Di Indonesia sendiri, buah ini sudah banyak ditanam di sawah sawah maupun di pelataran rumah sehingga disamping menjadikan tanaman hias ini juga sebagai buah yang di konsumsi. Sekitar tahun 2006 sejak saya masih duduk di bangku kuliah buah ini mulai mengusik penglihatanku akan keunikan bentuknya namun waktu itu buah naga ini terkenal mahal bagi mahasiswa yaitu sekitar Rp 100.000 /kilo. 

Harga yang sangat fantastis untuk ukuran mahasiswa kala itu, jadi saya hanya dikasih teman sekosan kebetulan teman saya membeli untuk hari raya implek kebetukan beliau beretnis tionghoa. 

Awalnya sih gak suka dengan buah ini, tapi lama kelamaan saya suka juga. Yang saya tahu ada dua jenis yakni putih dan merah. Keduanya memiliki khasiat masing masing serta mengandung banyak nutrisi berbeda sperti vitamin C, B1, B3 dan B12 disamping itu ada juga protein, serat, karbohidrat, kalsium, fosfor dan zat besi. 

Apa saja manfaat buah naga bagi tubuh kita? Adapun khasiat yang di kandung buah naga ini antara lain, (a). Buah naga dapat digunakan untuk mengobati batuk. Penderita asma juga disarankan untuk mengonsumsi buah ini. Buah naga dapat meredakan gangguan pernapasan yang disebabkan oleh batuk dan asam lambung.

 Jadi, jika Anda sedang batuk atau asma, Anda bisa mengonsumsi buah ini, (2). Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, buah naga mengandung kalsium, fosfor dan zat besi. Oleh karena itu, buah ini sangat baik untuk kesehatan tulang. Semua bahan tersebut dapat memberikan nutrisi pada tulang Anda dan membuatnya lebih kuat, (3). Jika Anda makan banyak, usus Anda akan bekerja keras untuk mencernanya. Buah naga mengandung serat. Nah, serat bisa membuat buang air besar lebih mudah. Dengan begitu, usus Anda akan sehat, (4). Buah naga mengandung banyak vitamin dan mineral. Itu akan membuat sistem kekebalan tubuh Anda lebih kuat. Alhasil, tubuh Anda akan lebih kuat melawan virus dan penyakit yang masuk ke dalam tubuh,(5) Sel darah merah atau hemoglobin sangat penting dalam tubuh. Vitamin B12 dalam buah naga berperan penting dalam pembentukan hemoglobin. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline