Lihat ke Halaman Asli

Seru! Nonton Film Bersama Anak-anak Desa Martopuro Bersama Mahasiswa KKN-P Umsida

Diperbarui: 12 Februari 2023   05:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

foto bersama anak-anak Desa Martopuro/dokumentasi tim KKN-P Umsida kelompok 21

Ahad, (29/01/2023) mahasiswa KKN- P Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melakukan proker nonton film budaya bersama anak-anak Desa Martopuro. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang budaya yang ada. Sasaran utama dari kegiatan kali ini adalah anak-anak sekitaran Desa Martopuromulai dari TK sampai SD.

Proker nonton film dengan tema budaya ini merupakan salah satu proker yang dimiliki oleh tim KKN-P Umsida dari devisi Sosial Budaya kelompok 21. Lokasi yang dijadikan sebagai bioskop adalah gedung amerika (warga Desa Martopuro sering menyebutnya). Kegiatan ini dimulai dari pukul 15.30 WIB sampai dengan selesai pemutaran filmnya.

proses pemasangan banner bioskop mini/dokumentasi tim KKN-P Umsida kelompok 21

Peserta yang menghadiri kegiatan ini pun lumayan banyak sekitar 40 anak lebih. Dimana anak-anak tersebut dari dusun yang ada di Desa Martopuro. Ini berkat selebaran dan informasi tentang diadakan nonton film bersama yang sudah disebar oleh tim dari devisi Sosial Budaya KKN-P Umsida kelompok 21 dan dengan bantuan dari Karang Taruna Desa Martopuro sehingga acara dihadiri oleh banyak peserta anak-anak.

persiapan bioskop mini/dokumentasi tim KKN-P Umsdia kelompok 21

Walaupun tidak sekeren nonton film di bioskop sungguhan anak-anak dari Desa Martopuro sangat antusias menyikapi adanya kegiatan nonton film bersama yang diadakan para Mahasiswa KKN-P Umsida. Dengan adanya kegiatan nonton film bersama ini diharapkan para anak-anak bisa lebih mengenal tentang kebudayaan dengan cara menggunakan film sebagai gambarannya. Para anak-anak juga tidak sabar untuk melihat film lagi pada ahad depan.

nonton film bersama/dokumentasi tim KKN-P Umsida kelompok 21

Nantinya setelah program kegiatan KKN-P Umsida telah selesai harapannya yakni kegiatan nobar (nonton bareng) film bersama ini dapat berlanjut dengan kelompok Karang Taruna yang akan meneruskan program nobar film ini. Hal ini sesuai dengan tema KKN-P Umsida 2023 yakni "Penguatan Potensi Lokal Menuju Desa Sapta Pesona Yang Berkelanjutan".

suasana nonton film bersama/dokumentasi tim KKN-P Umsida kelompok 21

(M. Faiz F)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline