Lihat ke Halaman Asli

Marsyia Astuti

Suka membaca novel

10 Tahun Lebak Expo University Bersinar di Tengah Pelajar Kabupaten Lebak

Diperbarui: 1 Februari 2023   08:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Sebagai paguyuban yang menghimpun mahasiswa asal Lebak yang di pembinai oleh Drs. H. Endang Bachruddin, M.Si. Paguma Lebak telah menyelenggarakan program kegiatan Lebak Expo University atau Lexus selama 10 tahun sebagai wadah untuk mahasiswa asal Lebak yang melanjutkan kuliah di berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Untuk memberikan informasi, memotivasi dan membantu dalam jenjang pendidikan ke perguruan tinggi pada siswa-siswi SLTA di seluruh Kabupaten Lebak.

Lebak Expo University atau Lexus merupakan ide kreatif dari berbagai mahasiswa yang telah tergabung dalam Paguma Lebak dalam membantu pendidikan di Kabupaten Lebak, yang diselenggarakan pada setiap tahun nya. Tahun ini bertepatan pada 10 tahun Lexus telah membantu dalam pendidikan di Kabupaten Lebak. Kegiatan tersebut tidak terlepas dari dukungan pemerintah daerah dan lembaga dinas sekitar yang ikut mendukung untuk kelancaran acara tersebut.

Sumber: Dokumentasi Kegiatan  

Kegiatan ini dilaksanakan 3 zona di Kabupaten Lebak yaitu zona 1 Rangkasbitung tanggal 21 Januari 2023, zona 2 Banjarsari tanggal 25 Januari 2023, dan zona 3 Bayah  tanggal 24 Januari 2023 dengan total peserta mencapai 1500 peserta yang berasal dari siswa-siswi SLTA kelas 12 dan dihadiri oleh perwakilan 32 universitas di Indonesia, para penerima beasiswa, motivator serta pemateri dari tim Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri yang memberikan informasi yang sangat bermanfaat dan membantu para pelajar.

Harapan dengan diadakannya kegiatan tahunan ini, dapat membantu para siswa-siswi khususnya yang ada di Kabupaten Lebak mempermudah dalam mencari informasi mengenai perguruan tinggi baik negeri, swasta maupun kedinasan dan juga dapat berinteraksi langsung dengan para perwakilan universitas agar dapat memiliki jiwa kompetisi dan keberanian dalam melanjutkan Pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

Writer : Marsyia Astuti




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline