Lihat ke Halaman Asli

Marius Gunawan

Profesional

"Menunggu Godot" Pertemuan Jokowi dan Prabowo

Diperbarui: 1 Juni 2019   08:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar: Kompas.com

Pertemuan Prabowo dan Jokowi dinanti tetapi sampai saat ini hal itu tidak pasti. 

Padahal semua pihak mengharapkan pertemuan tersebut karena diyakini dengan adanya pertemuan Jokowi dan Prabowo maka tegang dan panasnya suhu politik saat ini pasti akan teratasi.

Jokowi sendiri sedari awal sudah berusaha untuk mencari cara agar pertemuan ini bisa terlaksana. 

Dengan menunjuk Luhut Panjaitan sebagai senior Prabowo di Kopassus, Jokowi berharap ada jembatan yang bisa dipakai sebagai langkah awal pertemuan tersebut.

Namun strategi ini kelihatannya tidak berhasil. Buktinya sampai saat ini pertemuan tersebut tidak terwujud.

Juga wakil Presiden JK sudah bertemu secara pribadi dengan Prabowo. Kita tidak tahu apa hasil pertemuan itu. 

Tapi setelah pertemuan JK dan Prabowo, nampaknya tidak ada rencana pasti kapan Jokowi dan Prabowo bisa bertemu.

Agak mengherankan memang, mengapa kedua tokoh ini sulit bertemu untuk saat ini. Padahal, sebelumnya nampak Jokowi dan Prabowo sering terlihat akrab. 

Kita tentu masih ingat bahwa ketika terjadi ketegangan politik yang melibatkan Jokowi dan SBY, Jokowi justru bertemu dengan Prabowo. Saat itu Jokowi melakukan kunjungan ke rumah Prabowo dan sempat berkuda bersama.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline