Menikmati menu makanan di rumah makan atau kafe mungkin sudah biasa. Tapi apa jadinya jika rumah makan itu tempatnya ada di atas pesawat terbang.
Sensasi makan di atas pesawat terbang itu kini telah hadir di salah satu pusat perekonomian di Kabupaten Karawang, tepatnya di kawasan Galuh Mas. Banyak menu makanan pilihan di restoran yang diberi nama Red Suki & Steak 21 tersebut. Rumah makan ini memiliki kepuasan tersendiri di atas pesawat Boeing 737 yang sengaja didaratkan di kawasan Galuh Mas Karawang.
Sejumlah pramugari dan pramugara di dua restoran pesawat tersebut yang ramah siap melayani dan memberikan kenyamanan para konsumen pecinta kuliner untuk menikmati sejumlah menu pilihan sesuai selera.
Di dalam pesawat, tak ada yang berbeda dengan pesawat umumnya, yang beda hanya terlihat lebih banyak meja makan. Jumlah meja makan yang disediakan sebanyak 18 meja dengan 72 kursi.
Selama menikmati sensasi makan di dalam pesawat, costumer bisa selfie di kokpit pilot, lengkap dengan seragam pilot yang disediakan pramugara. Di dalam kokpit ini, costumer bebas mengutak-atik tuas dan tombol pilot, tanpa harus takut dimarahin pilotnya.
Restoran ini baru dibuka pada Kamis 26 Januari 2017 pukul 10.00 WIB dan tutup pukul 22.00 WIB. Kemudian warga setempat antusias untuk berkunjung dan menikmati restoran tersebut. Jadwal buka-tutup resto ini mengikuti jadwal serupa outlet-outlet yang berada di mall Karawang Central Plaza (KCP).
Harga menu steak 21 begitu terjangkau, serta tidak cuma steak daging yang populer bakal kualitas daging sapi yang mengagumkan empuk dan nikmat. Untuk penggemar ikan, Steak 21 juga sediakan steak tuna, salmon, indara, serta kakap.
Kedai yang terletang di Mall Karawang Central Plaza ini dapat memberi paket khusus, yakni paket combo untuk dua orang serta paket untuk beberapa orang. Pilihan paket ini semakin lebih menghemat buat anda yang datang berbarengan dengan pasangan atau keluarga atau rekan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H