Mentari Pagi
Oleh: Abi Wihan
Dalam semburat jingga, mentari merekah
Mengusir malam, menghampiri pagi
Cahayanya merayap lembut
Menyentuh embun, menari di ufuk timur
Kidung burung menggema di langit biru
Menari bersama angin yang lembut menyapa
Segala mimpi malam tersapu bersih
Oleh sinar pagi yang penuh harapan