Semua Orang pada Sibuk
Oleh: Abi Wihan
Semua orang sibuk, semakin sibuk
Semakin jauh dari Al Qur'an, jarang dibaca
Terlalu sibuk dengan kerja dunia
Dari pagi, siang hingga malam. Letihpun mendera
Semua orang sibuk, teramat sibuk,
Semakin jarang lisan berdzikir, bertasbih
Tak sempat shalat dan membaca shalawat,
Hingga jiwa pun galau teramat penat, terjerat
Semua orang sibuk, terlalu sibuk
Semakin renggang hubungan dengan keluarga, sahabat dan tetangga,
Tak ada luangkan waktu tuk bersama, bertegur sapa
Hingga timbul masalah yang tak terduga, empati tiada dirasa.
Semua orang sibuk, selalu sibuk
Kesibukan dunia akan melalaikan kita dari kesibukan akhirat
Semoga sibukku dan sibukmu, mendekatkan kita kepada Allah,
Kesibukan akan akhirat, dunia pasti didapat.