Lihat ke Halaman Asli

Mario Amarya

Freelance

6 Pemain Hebat yang Berada di Timnas yang Lemah

Diperbarui: 7 Desember 2023   10:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mkhitaryan, Aubameyang, Almiron, Khvaratskelia, Lewandowski, dan Haaland. Sumber: getty images & photojoiner.

Ada banyak pemain sepakbola dunia yang memiliki insting gol yang bagus, skill yang mumpuni serta diatas rata-rata, dan kemampuan mencetak gol dengan berbagai macam gaya. 

Selain bagus dan hebat di dalam sebuah klub, tentunya pemain-pemain tersebut juga harusnya bisa lebih bagus jika tampil di negara (timnas) masing-masing. 

Tidak hanya sekedar mencetak gol dan berkontribusi memberikan assist, tapi juga membantu negaranya lolos di turnamen antar negara serta juga bisa membawa negaranya meraih gelar dan prestasi terbaik. 

Seperti contohnya: Cristiano Ronaldo yang membawa Portugal juara Euro 2016, Mbappe yang membawa Prancis juara Piala Dunia 2018, Sadio Mane yang membawa Senegal juara Piala Afrika 2021, hingga Lionel Messi yang membawa Argentina juara Copa America 2021 & Piala Dunia 2022. 

Dan mereka semua adalah contoh pemain-pemain yang tidak hanya hebat di klubnya saja namun juga hebat serta berkontirbusi di negara (timnas) masing-masing. 

Namun, tidak semua pemain hebat bersal dari timnas yang hebat. Ada beberapa pemain yang hanya hebat di klub tapi berada di timnas yang kekuatannya sangat lemah sekali. Nah berikut ini 6 pemain hebat yang berada di timnas yang lemah.

1. Robert Lewandowski (Polandia)

Lewandowski berseragam timnas Polandia. Sumber: getty images (PressFocus)

Sebenarnya timnas Polandia ini memiliki banyak pemain yang bisa dibilang bagus dan bahkan sempat ada yang mengatakan jika Polandia memiliki pemain generasi emas, salah satunya adalah Robert Lewandowski. 

Namun entah kenapa ketika Lewandowski dan beberapa pemain hebat disatukan di timnas Polandia justru malah melempem dan bermain seperti tidak ada gregetnya sama sekali. 

Padahal Lewandowski adalah salah satu striker paling subur di Eropa dengan total gol sebanyak 600 di semua klub yang ia bela. Sementara bersama timnas Polandia Lewandowski mencetak 82 gol selama 146 penampilan. Berbanding terbalik dengan klub yang ia bela, Borussia Dortmund, Bayern Munchen, dan sekarang Barcelona.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline