Lihat ke Halaman Asli

Marina Fauzia

Wiraswasta

One Day Hike bersama TDA Depok di Bukit Paniisan Sentul

Diperbarui: 13 Desember 2024   05:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto bersama Panitia & Peserta One Day Hike Menuju Bukit Paniisan Sentul, Bogor.

Acara One Day Hike Bukit Paniisan yang digelar pada Kamis, 28 November 2024 oleh TDA Depok bukan hanya sekadar kegiatan olahraga, tetapi juga momen berharga untuk memperkuat ikatan antar anggota komunitas. Dengan suasana alam yang menenangkan, para peserta diajak untuk melepas kepenatan sejenak dari rutinitas bisnis yang padat.

Kegiatan ini bertujuan membangun kebersamaan, menyegarkan pikiran, dan memberikan energi positif bagi setiap peserta. Acara yang disponsori oleh Inner Salon Muslimah, Otprint, dan Jakarta Physio Care, sungguh memberikan pengalaman yang tak hanya bermanfaat untuk kesehatan, tetapi juga mempererat solidaritas di antara anggota TDA Depok.

Acara One Day Hike Bukit Paniisan dimulai dengan para anggota berkumpul di Margonda, kemudian dibagi ke dalam 10 mobil untuk menuju titik parkir di Wangun, Sentul. Sebelum memulai pendakian ke Paniisan, peserta melakukan pemanasan untuk mempersiapkan tubuh. Perjalanan naik ke puncak pun dimulai dengan semangat. Di puncak, acara diisi dengan sesi motivasi yang dipimpin oleh Pak Teguh selaku Mentor sekaligus Senior TDA Depok, serta penguatan semangat Pesta Wirausaha Nasional. Usai sesi motivasi, peserta menikmati makan siang bersama, melaksanakan shalat berjamaah, berfoto, dan kemudian turun kembali ke titik awal. Setelah sampai di parkiran, kegiatan ditutup dengan sesi pendinginan bersama sebelum pembubaran oleh panitia.

Hal menarik dari acara ini adalah kehadiran beberapa peserta yang baru pertama kali melakukan kegiatan hiking. Meskipun sempat menghadapi beberapa tantangan, semangat dan dukungan dari teman-teman serta fokus pada tujuan membuat semua peserta berhasil mencapai puncak Paniisan tanpa terkecuali.


"Excited karena ini pengalaman pertama hiking, memacu adrenalin, panitia juga keren banget, saling bantu dan saling tolong sehingga membuat peserta merasa aman dan nyaman. Sajian makan siangnya juga enak banget, jadi luar biasa keren. Terima kasih." -Komala Dewi, Peserta, Member TDA Depok.

"Terima kasih kepada panitia yang sudah menyelenggarakan acara seru seperti ini. Kami senang dan excited banget, mulai dari area parkiran Wangun sampai ke Bukit Paniisan, senang dan happy. Lumayan ya trackingnya, tapi panitia support dan menunggu seluruh peserta sampai semua naik. Good buat TDA." -Awan, Indomuda.

"Ramai dan sangat menyenangkan, bagus untuk bonding member komunitas, jadi ajang sharing dan ngobrol dengan topik yang seru dan memberi inspirasi terutama terkait bisnis. Ini pengalaman pertama dan cukup menantang, track nya lumayan terjal, bagi pemula mungkin cukup melelahkan, tapi support panitia terasa sekali. Terima kasih." -Ilham, Member TDA Bogor.

Foto bersama Panitia & Peserta One Day Hike di Atas Bukit Paniisan Sentul, Bogor.

Kegiatan ini mengingatkan bahwa hiking, seperti halnya menjalankan bisnis, memerlukan fokus yang kuat pada tujuan. Dengan dukungan dari lingkaran yang solid dan bimbingan mentor, proses yang penuh tantangan dapat dilewati, dan akhirnya tujuan yang diharapkan bisa tercapai. Acara ini bukan hanya sekadar olahraga outdoor, tetapi juga menjadi pengingat pentingnya prinsip-prinsip dalam usaha: fokus dan berorientasi pada tujuan, relasi yang saling mendukung, serta peran mentor yang membantu melihat permasalahan dari perspektif yang berbeda.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline