Lihat ke Halaman Asli

Maria GorettiN

Mahasiswa UNPAR / Fakultas Ekonomi / Jurusan Akuntansi / Angkatan 2021

Proses Mengikuti Geladi Hominisasi

Diperbarui: 21 Mei 2022   17:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Geladi Hominisasi yang saya ikuti dilaksanakan pada tanggal 14 mei 2022 tepatnya pada hari sabtu minggu lalu. Kegiatan ini diawali dengan pemberian tugas prageladi yaitu menyimak Lagu Kebangsaan Indonesia Raya 3 Stanza. Dalam tugas prageladi ini kita diajak untuk menyimak dan menghayati lagu tersebut kemudian mencantumkan apa bait yang sangat menyentuh bagi kita. 

Sesampainya di hari H kita akan dipertemukan dengan peserta lain dalam ruangan zoom yang sama. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 08.00 WIB dan berakhir pada pukul 13.00 WIB. Diawali dengan doa pembuka kemudian  perkenalan. Saya memperkenalkan diri dengan menyebut nama, npm, jurusan dan memilih tema tempat wisata di daerah saya. Saya memperkenalkan wisata Danau Toba yang merupakan wisata terdekat di daerah saya.  

Dilanjutkan dengan kegiatan games yang seru dan mengasah pengetahuan umum kita tentang Negara Indonesia. Games tersebut berupa quizizz berupa tanggal tanggal peringatan hari penting Indonesia, nama pahlawan, singkatan singkatan, dan juga tempat wisata yang ada di Indonesia. 

Setelah games, kita akan masuk kedalam break out room kelompok masing-masing dan disana kita akan berdiskusi dengan teman kelompok. Kebetulan saya masuk kedalam kelompok 9 dan membawa tema Penggunaan Bahasa Indonesia di Kalangan Anak Muda. Disini kita bisa melihat bahwa Anak Muda Indonesia zaman sekarang sudah banyak yang tidak menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar karena sudah terbiasa menggunakan bahasa slank atau gaul dan bahkan menggunakan Bahasa Inggris.

Setelah diskusi selesai, kita akan menampilkan hasil diskusi kita. Kemudian pembimbing akan memilih satu diantara kelompok lain yang akan menampilkan hasil diskusinya di main room. Dan sayang sekali kemlopok saya belum mendapat kesempatan itu. 

Dan sampailah di penghujung acara, panitia akan mengumumkan tugas pasca geladi berikutnya dan akan dututp dengan doa penutup. 

Refleksi pengalaman saya terkait geladi ini, saya dapat mengembangkan public speaking saya dengan percaya diri menyampaikan apa isi atau ide pemikiran saya. 

Kita perlu menggunakan logika dan bahasa sebagai warna negara karena pola pikir yang kita gunakan dizaman digital ini sudah sangat berbeda. Kita perlu berpikir logis menggunakan bahasa yang dimengerti orang lain agar lawan bicara kita dapat memahami dan mencerna maksud dari penyampaian kita.

Manfaat yang saya dapatkan setelah mengikuti geladi, saya dapat meningkatkan cara berpikir saya menjadi lebih aktif dan kritis. Dan juga berkenalan dengan peserta lain dan menambah pertemanan saya.

Saya dapat mengambil pelajaran dari geladi hominisasi yaitu berpikir kritis dan aktif, percaya diri dalam menyampaikan pendapat dan menggunakan Bahasa Indonesia yag baik dan benar agar lawan bicara kita dapat memahami. Poin poin tersebut sangat bisa saya terapkan dalam perjalanan kuliah saya. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline