Lihat ke Halaman Asli

"Extreme Job" (2019), Pahlawan Berkedok Tukang Ayam Goreng

Diperbarui: 10 November 2020   20:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber : www.idntimes.com

Film Extreme Job (2019) merupakan film terlaris kedua dalam sejarah dunia perfilman Korea. Film ini berhasil mendapatkan perhatian dari banyak warga disana.

Bernuansa komedi, membuat aksi para polisi detektif di Korea semakin seru dalam melakukan pengejaran terhadap sekumpulan bandar narkoba.

Dibintangi oleh Ryu Seung Ryong, Lee Hanee, Lee Dong Hwi, Jin Seon Kyu dan Gong Myun, membuat penonton tekikik tertawa dengan serangkaian aksi mereka.

Tugas dan pengabdian polisi detektif terhadap negara patut diapreasi. Hal ini berhubungan dengan rasa nasionalisme yang tumbuh di setiap individu sebagai seorang warga negara.

Nasionalisme itu menunjukkan bagaimana kita  mencintai bangsa dengan kesadaran sebagai warga negara yang berbakti.

Sebagai warga negara yang berbakti, kita dapat membangun, mempertahankan, mengabdikan identitas,  integritas dan kekuatan bangsa.

Dari nasionalisme tersebut lantas dapat melihat sebuah persatuan dan kebebasan suatu bangsa.

Di setiap film pasti memberikan pengaruh kepada para penonton. Film dianggap sebagai alat untuk merepresentasikan realitas sosial dalam sebuah cerita yang diangkat.

Perjalanan Tim Go

Detektif Go memiliki tim penyelidikan sendiri yang terdiri dari detektif Jang, detektif Ma, detektif Young Ho dan juga detektif Jae hoon. Kelima detektif ini menelusuri jejak-jejak dari Lee Moo Bae dan Ted Chang serta anak buahnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline