Seringkali kita merasa gelisah dan bertanya-tanya mengapa kita merasakan stres diwaktu tertentu. Stres umumnya dianggap sebagai sesuatu yang kita alami selama masa-masa sulit. Tidak semua stres sama. Ada stress yang dapat mengganggu kesehatan kita dan ada juga jenis stres yang sebenarnya bisa menyehatkan kita. Stres yang dapat mengganggu kesehatan adalah stres kronis dimana jenis stres ini dapat terus menerus mengganggu psikologis atau emosional kita. Stres ini yang paling berbahaya. Jenis stres kronis ini dapat memicu respon stres untuk jangka waktu yang lebih lama, membuat kita kelelahan dan bahkan bisa kehabisan tenaga.
Yang mungkin tidak kamu ketahui adalah tidak semua stres itu buruk. Karena faktanya kita dapat merasakan eustress, yaitu stres positif. Jika kamu merasa baru mendengar stres positif ini, tenang saja kamu tidak sendirian. Karena banyak dari kita menganggap stres adalah sesuatu negatif yang pernah kita alami. Perlu kamu tahu, eustress sebenarnya jenis stres yang penting untuk kita miliki dalam hidup kita. Ini adalah jenis stres "positif" yang membuat kita tetap bersemangat menjalani kehidupan ini. Tanpa hal itu, kita akan menjadi bosan dan dalam kasus yang lebih serius hal ini bisa menyebabkan depresi. Kita akan mulai merasakan kurangnya motivasi untuk mencapai tujuan dan kurangnya makna dalam hidup tanpa eustress yang cukup.
Menurut Psikolog Dr. Kara Fasone, eustress dapat membantu untuk mengembangkan diri kita dalam tiga aspek:
- Secara emosional, eustress bisa menghasilkan motivasi dan inspirasi
- Secara psikologis, eustress membantu membangun rasa kepercayaan diri terhadap kemampuan, kemandirian dan kebahagiaan
- Secara fisik, eustress dapat membantu kita membentuk tubuh yang ideal, dengan cara tertantang untuk terus berolahraga
Eustress dianggap sebagai stres yang 'baik' karena dapat membuat kita waspada dan membantu kita dalam mempersiapakan diri untuk melakukan yang terbaik. Perasaan gugup seperti ketika seseorang mengajak kencan, mencoba wahana permainan baru, atau berpergian ketempat baru bisa dikategorikan sebagai eustress. Jangan membiarkan rasa cemas menguasai diri kita, belajarlah mengubahnya menjadi eustress. Gunakanlah eustress sebagai persiapan diri kita untuk melakukan sesuatu yang lebih baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H