Lihat ke Halaman Asli

M. Anshari Akbar

Penikmat Sepakbola

Kalahkan Turki, Wales Jaga Peluang Lolos ke Babak Selanjutnya

Diperbarui: 17 Juni 2021   19:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemain Wales merayakan gol ke gawang Turki. (via en.africatopsports.com)

Setelah kemarin ronde pertama selesai, maka pada hari ini ronde kedua gelaran EURO 2020 kembali dimulai. Dan kembali, beberapa pertandingan untuk ronde kedua, dibuka oleh tim dari grup A.

Selain Italia melawan Swiss, di grup A juga menyelenggarakan laga yang cukup menarik, yaitu mempertemukan antara Turki melawan Wales.

Banyak yang beranggapan bahwa sebelum EURO 2020 digelar, Turki merupakan salah satu kuda hitam pada gelaran EURO 2020 kali ini. Sedangkan Wales tidak terlalu banyak yang membahas tim ini.

Namun setelah kekalahan telak 0-3 dari Italia pada laga pembuka, membuat banyak orang kembali berpikir untuk menjadikan Turki sebagai kuda hitam.

Sedangkan Wales yang pada laga pertama mampu menahan imbang Swiss, seperti memberikan pertanda bahwa mereka memiliki target tinggi pada EURO 2020.

Sebenarnya agak lucu ketika banyak orang tidak menjadikan Wales sebagai kuda hitam. Padahal pada EURO 2016, Wales yang awalnya tidak diunggulkan, mampu lolos sampai babak semifinal.

Pertandingan antara Turki melawan Wales berlangsung di Baku Olympic Stadium, Kota Baku, Azerbaijan. Dan menariknya, ini merupakan kali pertama Turki berhadapan dengan Wales. Jadi tidak ada head to head dari kedua tim sebelum bertanding.

Dari jalannya laga, Turki sebenarnya sangat mendominasi dengan penguasaan bola mencapai 63%. Namun dari segi efektivitas serangan, Wales mampu menciptakan banyak peluang emas.

Hasilnya Wales menang dengan skor 2-0 atas Turki, melalui gol yang dicetak oleh Aaron Ramsey pada menit ke 42 dan Connor Roberts pada injury time babak kedua yaitu pada menit 90+5.

Sebenarnya Wales bisa menambah gol pada menit ke 61, setelah diberi hadiah pinalti oleh wasit. Namun Gareth Bale yang dibeli tugas, tidak mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline