Bali,atau kerap dipanggil Pulau Dewata, adalah salah satu pulau yang terkenal dengan keindahan alamnya.Banyak turis yang mengunjunginya untuk menikmati suasana alam dan keindahan pantai-pantai yang ada disana.Tidak hanya pantai,ada banyak wisata-wisata lain yang sama menariknya.Wisata-wisata tersebut seperti kebun binatang,kebun raya,danau,air terjun,dan lainnya.Saking banyaknya tempat wisata yang ada,tidak jarang para wisatawan bingun untuk memilih tempat wisata yang ingin mereka kunjungi.Berikut ini adalah 5 rekomendasi tempat wisata yang wajib dikunjungi saat mengunjungi Pulau Bali :
- Pantai Kuta
Pantai kuta merupakan salah satu tempat wisata yang ikonik dan sangat populer di Bali.Wisata ini terkenal dengan pemandangan pantainya yang indah saat matahari terbenam dan ombak yang sangat cocok untuk berselancar.Anda akan menemukan turis dari manca negara yang suka berselancar maupun berjemur dubawah teriknya matahari bali.Selain itu,juga terdapat pasar seni yang terletak tidak jauh dari pantai tersebut.Monumen Ground zero,atau yang sering dikenal sebagai monumen Bom Bali juga terletak tidak jauh dari pantai Kuta.Tiket masuk yang ditawarkannjuga dapat dibilang cukup murah.Anda hanya harus membayar sebesar Rp 5,000 untuk parkir motor dan Rp 10,000 untuk parkir mobil.
- Pantai Sanur
Jikalau pantai Kuta terkenal dengan matahari terbenamnya,maka Pantai Sanur terkenal dengan matahri terbitnya.Pantai ini terletak tidak jauh dari pusat Kota denpasar.Ombak yang tenang membuat pengunjung suka berenang di pantai ini.Pemandangan matahari terbit dari ujung laut menjadi salah satu daya tarik terbesar dari pantai Sanur.Di pesisirnya juga terdapat banyak restoran yang menyajikan makanan-makanan lezat dengan pemandangan pantai yang indah.Di pantai ini juga terdapat penyewaan sepeda dengan harga terjangkau.Anda juga dapat berkeliling area Pantai Sanur menggunakan sepeda sambil menikmati angin pantai yang segar.Tarif masuk dari pantai sanur juga terbilang murah,anda hanya harus mengeluarkan uang yang sama besar dengan mengunjungi Pantai Kuta.
- Kebun Raya Bedugul
Selain Pantai,Bali juga memiliki beberapa wisata pegunungan.Salah satunya adalah kebun raya yang terletak di Kabupaten Tabanan.Di kebun raya ini,anda dapat menikmati keindahan hutan yang hijau,udara yang dingin,juga pemandangan danau yang tak kalah menarik.Selain kebun raya,anda juga dapat mengunjungi Danau Ulu Danu Beratan yang letaknya tidak jauh dari kebun raya tersebut.Anda dapat melkukan piknik dengan keluarga karena udara sejuk dan angin yang tidak terlalu kencang sangat cocok untuk bersantai bersama.Tarif masuk Kebun Raya Bedugul adalah sbesar Rp 20,000 per orang dengan uang parkir sebesar Rp 15,000 saat hari kerja.
- Bali Safari
Bali memiliki kebun binatang dengan konsep safari yang cukup terkenal.Kebun binatang ini bernama Bali Safari.Kebun binatang ini terletak di Kabupaten Gianyar.Di tempat ini,anda dapat melihat berbagai satwa yang berasal baik dari indonesia maupun dari luar indonesia.Selain itu,karena kebun binatang ini memiliki konsep safari,anda bisa membawa mobil anda untuk masuk ke dalamnya dan berkeliling menggunakan mobil anda sendiri.Namun tenang saja,apabila anda tidak membawa mobil,pihak Bali Safari menyediakan bus safari secara cuma-cuma.Tarif masuk Bali Safari memang terbilang cukup mahal,yaitu sekitar Rp 167,000 - Rp 7,500,000 per orang tergantung dengan paket yang anda pilih.
- Pura Tanah Lot
Tentunya wisata pura yang satu ini sudah sangat terkenal.Pura ini terletak dalam kawasan Pantai Tanah Lot,Kabupaten Tabanan.Pura ini terkenal dengan daya tarik pura yang terletak di tengah laut.Jalan menuju pulau tersebut hanya bisa ditempuh apabila air laut sedang surut.Pura ini juga sering menjadi tempat upacara-upacara keagamaan besar.Selain itu,pura ini memiliki pemandangan matahari terbenam yang sangat indah.Sangat cocok untuk berfoto dan diposting di laman media sosial.Di pantau Tanah Lot juga terdapat goa dengan ular suci,anda dapat melihatnya juga hanya apabila air laut sedang surut.Namun,ombak kencang yang ada di pantai ini saat air pasang juga tidak kalah indahnya.Tarif masuk dari kawasan Pantai Tanah Lot adalah Rp 20,000 untuk anak-anak dan Rp 30,000 untuk orang dewasa.Wisatawan mancanegara mendapatkan tarif berbeda,yaitu Rp 40,000 untuk anak-anak dan Rp 75,000 untuk orang dewasa.
Demikian 5 wisata populer yang ada di bali.Masih banyak tempat wisata yang tidak dapat disebutkan satu persatu dan memiliki pemandangan yang tak kalah indahnya.Mulai dari wisata alam,hingga wisata adrenalin seperti wahana air.Bali memang cocok untuk dijadikan tempat liburan dikarenakan wisata yang indah juga atmosfir pulau eksotis yang damai dan menenangkan.Namun jangan lupa untuk menyiapkan uang karena beberapa wisata yang tiket masuknya dapat dibilang cukup mahal.ada baiknya untuk menyiapkan biaya yang cukup saat berlibur di bali dan menjaga barang bawaan masing-masing.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H