Lihat ke Halaman Asli

Bu Sri Semoga Sukses di Tugas yang Baru

Diperbarui: 26 Juni 2015   16:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Sri Mulyani, Menteri Keuangan Kabinet Indonesia Bersatu jilib dua ini beberapa bulan ini selalu menerima cacian dan makian dari berbagai pihak, termasuk dari anggota dewan yang terhormat. Kalau saya jadi Bu Sri, saya pasti juga merasa lelah dengan semua itu, sementara dirinya mengusahakan yang terbaik untuk mengatasi masalah keuangan negeri ini. Jadi jika dia menerima tawaran dari Bank Dunia, hal ini adalah pilihan yang logis menurut saya. Kini mungkin ada orang-orang Indonesia yang berkata, "Saya bangga dengan Bu Sri ini, karena dia satu dari milyaran orang di dunia ini yang dilirik oleh sebuah organisasi keuangan internasional untuk menduduki salah satu jabatan yang penting." Pujian itu, tentu saja juga terlontar oleh saya. Sebagai seorang wanita, saya kagung dengan kiprah Bu Sri di dunia internasional dan juga nasional. Tadi siang, sekelebat saya melihat sebuah video yang ditayang sebuah televisi bagaimana Bu Sri memulai karirnya. Saya lihat dia masih terlihat muda, dan lugu. Tidak pernah menyana bahwa wanita ini kini menjadi buah bibir di Indonesia bahkan internasional. Seperti harapan Pak SBY, saya juga mengharapkan sebelum Bu Sri mengemban tugasnya yang baru dia dapat membereskan tugas-tugasnya sebagai Menkeu, dan sangat diharapkan bisa menjernihkan kekisruhan kasus Bank Century yang menyeret namanya dan Pak Boedi. Semoga sukses di tempat baru nanti ya Bu Sri. Kalau sudah di Amerika nanti, jangan lupa sama negeri ini. Tolong bantu ya, kalau nanti pemerintah Indonesia mau mengajukan hutang ke Bank Dunia dinasehatin agar jangan hutang terus, dan suruh pemerintah Indonesia jangan berharap bisa KKN karena Anda duduk di jabatan yang strategis di Bank Dunia lalu bisa memuluskan proposal mereka. Dan satu lagi, tolong latih pengganti Anda sebelum pergi agar sama baiknya atau bahkan lebih baik lagi dari Anda dalam mengurus keuangan negeri ini. Karena jika tidak, bisa bahaya Bu Sri, reformasi yang sudah Anda lakukan bisa luluh lantah dalam sekejab. Semangat ya Bu Sri... Klo Tuhan mengijinkan, semoga kita bisa bertatap muka, dan dirimu bisa cerita suka duka di Bank Dunia dibandingkan jadi bendahara negeri ini.  Doaku semoga Tuhan menyertaimu Bu Sri....

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline