Lihat ke Halaman Asli

Mahmudin Bm

Ayah dari dua anak

Program Senam Pokja Kelurahan Sehat Cisalak Pasar

Diperbarui: 21 Mei 2023   14:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Hari Minggu tepatnya tanggal 21 Mei 2023, di Lapangan Balabatu RW01 Cisalak Pasar telah berkumpul para Ibu-ibu yang akan melakukan senam bersama. Kegiatan tersebut merupakan Program PokJa Sehat Kelurahan Cisalak Pasar, dalam hal ini di ketuai oleh Ibu Yulita yang ikut hadir dalam Senam bersama tersebut.


Kegiatan senam juga dihadiri Ketua RW01 Bapak Yadih, Pak Eko Wahyudi selaku Instruktur senam dan Pak Atim Ketua RT004 serta Pak BM.


Pukul 06.30 Ibu-ibu peserta senam sudah mulai mendatangi Lapangan Balabatu yang berada di Lingkungan Rt002/01, mereka yang hadir merupakan pecinta olahraga. Terlihat Ibu-ibu RT di lingkungan RW01 tampak ikut serta dalam kegiatan tersebut.


Menurut Ibu Yulita, Kegiatan senam ini merupakan program kerja dari Kelompok Kerja Kelurahan Sehat dan beliau berharap kegiatan ini terus berjalan.


Beliau mengatakan, " Menurut saya ini kegiatan positip dan bermanfaat bagi masyarakat serta derajat kesehatan masyarakat lebih meningkat"


"Kegiatan ini program Pokja Sehat Kelurahan bagi tiap-tiap RW di seluruh Cisalak Pasar" Lanjutnya.


Harapan juga disampaikan Ketua RW01 Bapak Yadih, beliau mengatakan mudah-mudahan membawa manfaat untuk warga 01, membawa kesehatan, keberkahaan dan bahagia.


" Terima kasih kepada Pokja Sehat Cisalak Pasar yang hadir mendampingi kegiatan senam ini, mudah-mudahan acara ini tetap berlanjut, tetap berjalan dengan baik sesuai yang kita harapkan bersama" Lanjut Pak Yadih


Begitu pula Ketua RT 004 Pak Atim berharap kegiatan ini berjalan dengan baik dan memberi manfaat buat warga RW01.


Kegiatan Senam yang di pimpin instruktur senam KSN, Pak Eko Wahyudi diawali dengan pengecekan urat nadi seluruh peserta senam masing-masing. Kemudian pemanasan dan senam jantung sehat, disela-sela senam ada ice breaking yang memang selalu dibuat Pak Eko agar peserta senam tidak monoton dan ikut gembira. Pendinginan di akhir senam lalu pengecekan urat nadi kembali bagi peserta senam.


Kegiatan yang dibuat akan dilaksanakan secara rutin seminggu sekali, di Lapangan Balabatu di lingkungan RW01. Kita semua berharap, kegiatan positip ini diikuti seluruh warga sehingga tingkat kesehatan masyarakat meningkat dan lebih sehat serta bugar sepanjang masa.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline