Lihat ke Halaman Asli

Mahira Revida Yunizar

Mahasiswa Ilmu Nutrisi dan Teknologi Pakan

Matching Fund Domba Premium IPB di CV Mitra Tani Farm dan PT Agro Apis Palacio Budidaya Domba Premium

Diperbarui: 3 Desember 2022   12:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

Hari Rabu, pada tanggal 13 November 2022 mahasiswa-mahasiswi Fakultas Peternakan IPB University melaksanakan program matching fund yang bertemakan "Domba Premium IPB" yang diadakan oleh Kedaireka bekerja sama dengan CV. Mitra Tani Farm dan PT. Agro Apis Palacio yang terletak di wilayah Kabupaten Bogor dan Kota Bogor. 

Kegiatan hari pertama dilakukan budidaya domba di CV. Mitra Tani Farm yang dimana sebelum melakukan kegiatan dibuka terlebih dahulu oleh Kakak Pembimbing yaitu Mas Muhammad Fathul Amin S.Pt, M.Pt. Selanjutnya acara dilanjutkan dengan melakukan penyuntikan pada anak-anak domba yang langsung didampingi oleh pegawai kandang dari peternakan MT Farm tersebut. Kegiatan berjalan dengan penuh antusias oleh mahasiswa yang ingin belajar bagaimana cara mempraktekkan penyuntikan vitamin B-Plex pada domba yang baik dan benar. Tidak hanya belajar menyuntik vitamin, mahasiswa IPB juga sangat antusias untuk bertanya seputar kegiatan budidaya yang dilakukan di CV. MT Farm, mulai dari manajemen pemberian pakan dan minum, pembersihan kandang, hingga bagaimana program perkawinan domba premium dilakukan. 

Pada sesi selanjutnya para mahasiswa berjalan menuju tempat pengolahan produk ternak yang tidak terlalu jauh dari kandang. Dengan didampingi oleh penanggung jawab dari tempat pengolahan produk peternakan CV Mitra Tani Farm tersebut, mahasiswa banyak memperoleh penjelasan terkait detail setiap ruangan yang ada di tempat tersebut, mulai dari tempat ruang kemasan primer, ruang bahan baku, ruang kemasan sekunder, ruang produk jadi, dan masih banyak ruangan lainnya. 

Tidak hanya itu, mahasiswa juga diberi penjelasan terkait sistem produksi mulai dari awal hingga akhir untuk menghasilkan produk daging domba kaleng di MT Farm, terlihat beberapa mahasiswa yang sangat antusias bertanya lebih detail bagaimana produksi daging domba kaleng ini. MT Farm telah terbukti banyak menghasilkan produk-produk olahan daging domba kaleng unggulan seperti rendang domba, sop domba, gulai domba, kari domba, nasi kebuli, dan berbagai jenis olahan lainnya. 

Tidak hanya belajar budidaya di CV. MT Farm, mahasiswa juga berkesempatan untuk belajar cara budidaya domba premium di PT. Agro Apis Palacio yang terletak di Bubulak, Kota Bogor. Di PT Agro Apis Palacio mahasiswa berkesempatan untuk belajar lebih terkait budidaya domba pembibitan. Salah satu kegiatan menarik yang dilakukan mahasiswa di Kandang Agro Apis adalah kegiatan pemberian susu pada cempe-cempe yang ada di kandang. 

"Cempe diberikan susu Calfolax karena ada beberapa induk yang tidak mau menyusui dan ada juga induk yang mati." 

Tidak hanya asik memberikan susu pada cempe, mahasiswa juga sangat antusias untuk bertanya mengenai hal-hal terkait budidaya di PT. Agro Apis Palacio, salah satunya adalah terkait pemberian pakan. Di Agro Apis, pakan diberikan 2 kali sehari yang berupa konsentrat dan silase. Yang menarik, alih-alih membeli, Agro Apis justru membuat pakan konsentratnya sendiri.

Dok. pribadi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline