Lihat ke Halaman Asli

Mahes Jan Anargya

Saya merupakan seorang penulis amatir sebagai mahasiswa dari Universitas Padjadjaran yang ingin menyalurkan pandangan dan minat saya melewati kompasiana.com

Jangan Terlalu Berharap SNBP, Siapkan Juga Cadanganmu!

Diperbarui: 17 Januari 2023   17:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi wisuda. Sumber: Pexels.com/Ekrulila. 

Cita-cita berkuliah di perguruan tinggi negeri merupakan salah satu impian calon mahasiswa namun untuk melanjutkan ke perguruan tinggi negeri banyak yang harus dihadapi salah satunya adalah tahapan Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau dikenal dengan singkatan SNBP. 

Perguruan tinggi negeri pasti menginginkan calon mahasiswa yang berkompeten oleh karena itu perguruan tinggi negeri sangat menyeleksi calon mahasiswa yang akan berkuliah di perguruan tingginya tersebut. Seleksi ini diikuti oleh seluruh calon mahasiswa se-Indonesia sehingga daya saing yang tinggi membuat rasa kompetitif setiap calon mahasiswa, apalagi saat melewati jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT). 

Berkaca dengan hasil seleksi jalur SNMPTN 2022 atau dikenal dengan nama SNBP untuk tahun ini, menurut ketua LTMPT Prof. Mochamad Ashari hanya sebanyak 120.643 calon mahasiswa yang berhasil lolos seleksi SNMPTN 2022, sedangkan yang tidak lolos seleksi SNMPTN 2022 ada sebanyak 490.406 orang atau sekitar 80 persen, walaupun penerimaan SNMPTN 2022 mengalami kenaikan dibandingkan tahun 2021, penerimaan calon mahasiswa ini sangatlah ketat karena hanya sekitar 20 persen yang diterima lewat jalur SNMPTN tahun lalu.

Kriteria penilaian calon mahasiswa seperti apa yang diterima oleh jalur SNBP tahun ini?

Sumber: Dokumen Pribadi

Menurut Brain Academy.id, bobot penilaian untuk Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) terdiri dari minimal 50 persen nilai rata-rata rapor keseluruhan dan maksimal 50 persen nilai mata pelajaran peminatan. 

Jika SNMPTN tahun sebelumnya terpaku pada nilai mata pelajaran utama saja, SNBP tahun ini mempertimbangkan nilai dari seluruh mata pelajaran bahkan sampai peminatan yang dimana berkaitan dengan jurusan yang dipilih.

Oleh karena itu jika kalian sudah terlanjur memiliki nilai yang kurang stabil atau memiliki grafik nilai yang cenderung naik turun otomatis nilai calon mahasiswa lain yang memiliki grafik nilai naik atau bahkan stabil akan dipertimbangkan terlebih dulu dibandingkan dengan kalian yang memiliki grafik nilai kurang stabil hal ini membuat kurang nya peluang lolos melewati jalur SNBP. Hal ini membuat pentingnya memiliki cadangan universitas selain PTN yang diinginkan. 

Cadangan universitas yang dapat dipilih bisa merupakan universitas swasta yang sudah terlebih dulu dari tahun lalu sudah membuka pendaftaran dengan banyak beasiswa yang cukup besar. Hal ini harus dapat kalian siapkan supaya menghindari harga pendaftaran yang fantastis ketika mendekati bulan-bulan masuk kuliah.

Berikut tips memilih cadangan universitas swasta sebelum Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB):

  • Pilih program studi di universitas swasta yang sesuai dengan jurusan yang anda minati

Ilustrasi minat pelajaran. Sumber: Pexels.com/Pixabay

Dengan memilih program studi yang kalian minati sesuai jurusan kalian akan mempermudah kalian untuk menguasai materi tersebut. 

Pilihlah jurusan yang sama dengan pilihan program studi yang kalian pilih di PTN yang kalian inginkan supaya kalian tidak perlu belajar 2 kali saat harus berkuliah di universitas swasta tersebut. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline