Lihat ke Halaman Asli

Masyaallah!! Beginilah Keseruan Kegiatan Bulan Ramadhan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang

Diperbarui: 6 Juni 2024   21:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pelaksanaan Kajian Rutin selama bulan Ramadhan/dok. pri

Memasuki bulan suci  ramadhan tahun 1445 H/2024 M, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang melaksanakan kembali kegiatan Ramadhan yang rutin dilaksanakan setiap tahun. Kegiatan ramadhan diawali dengan pengajian yang diisi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang, yaitu bapak Drs. Sahid, M.M. Pada kesempatan tersebut, beliau memaparkan berbagai kegiatan dan program yang akan dilaksanakan selama bulan Ramadhan.

"Kegiatan ramadhan ini merupakan tradisi tahunan Kemenag dan alhamdulillah semakin semarak setiap tahunnya. Diantara kegiatan bulan ramadhan yaitu ada kajian-kajian pengetahuan agama, pentasyarufan zakkat fitrah, buka bersama yatim piatu serta bagi-bagi takjil sebagai bentuk dari kegiatan jum'at berkah yang biasanya kita lakukan setiap jum'at" jelas bapak Drs. Sahid, M.M

Kegiatan yang sudah mulai dilaksanakan adalah tadarus rutin di pagi hari pada pukul 08.00-09.00 yang diikuti oleh para pegawai serta kajian yang dilakukan setiap habis dhuhur dengan mendatangkan narasumber di bidang keagaman.

Kajian keagamaan pada hari kamis, 14 Maret 2024 kemarin telah diisi oleh KH. Imam Ma'ruf. Beliau menjelaskan terkait tujuan dan fadillah Puasa Ramadhan serta beliau juga mengajak para jamaah untuk melaksanakan puasa syawal bersama setelah Hari Raya Idul Fitri. Kajian ini disiarkan secara langsung melalui akun Youtube Kantor Kemenag Kab. Malang melalui link berikut:

https://www.youtube.com/live/BjZTrdaQADM?si=WL7mIwlxC3NExsJG

Selain itu, setiap hari jumat juga akan ada kegiatan bagi-bagi takjil yang dilakukan pada sore hari.

Rentetan kegiatan bulan Ramadhan yang dilaksanakan diharapkan dapat meningkatkan keimanan serta ketakwaan umat Islam di lingkungan Kantor Kemenag Kabupaten Malang.

(Melina Afifi, Zulfi Zulfahmi)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline