Lihat ke Halaman Asli

Mohammad Adrianto Sukarso

Apapun Yang Menurut Saya Menarik

Mengenang "Streak" Legendaris Sang Penjaga Makam

Diperbarui: 24 Maret 2021   12:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Entrance milik The Undertaker pada WrestleMania ke-29 (Sumber: whatculture.com)

Setiap cabang olahraga memiliki ajang tahunan yang selalu ditunggu oleh penggemar. Mereka tentunya sangat tertarik untuk mencari tahu siapa tim terbaik dari yang terbaik di musim itu. Seperti olahraga basket (NBA) serta american football (NFL) mempunyai Play-Off, sepak bola dengan format Champions League di tiap benua, hingga BWF World Championship untuk olahraga bulu tangkis. Pun halnya dengan gulat profesional, khususnya WWE. Tiap tahunnya, event ini merupakan event klimaks bagi pegulat maupun penggemar. Ajang ini adalah WrestleMania.

Terdapat puluhan momen legendaris yang sudah terlukis dalam sejarah WrestleMania. Kemenangan underdog alm. Chris Benoit atas 2 nama besar yakni Triple H dan Shawn Michaels pada WrestleMania XX tahun 2004, yang kemudian terjadi lagi 10 tahun kemudian di WrestleMania XXX . Kali ini Daniel Bryan merupakan aktor utamanya, mengalahkan "Goliath" yaitu Randy Orton dan Batista. WrestleMania juga menjadi saksi laga terakhir bagi pegulat legendaris, seperti Randy Savage, Steve Austin, hingga Ric Flair. Dan tentunya masih banyak kisah-kisah lain yang tercatat dalam sejarah ajang tahunan ini.

Dibandingkan dengan  kejadian-kejadian tersebut, duel antara The Undertaker melawan Jimmy Snuka pada WrestleMania VII tahun 1991 memang terlihat kecil. Namun, jika pertandingan ini tidak pernah ada, maka tidak akan tercipta juga salah satu rekor yang akan selalu dikenang oleh pencinta gulat profesional di berbagai generasi: The Streak.

Mengenai "The Streak"

Dalam istilah olahraga "streak" merupakan rentetan kemenangan dari satu individu atau tim. Sudah banyak rekor kemenangan beruntun yang dipecahkan oleh atlet. Floyd Mayweather Jr. berhasil pensiun dengan mencatatkan 50 kemenangan beruntun dalam cabang olahraga tinju. Pebalap mobil NASCAR Richard Petty juga sanggup memenangkan 10 perlombaan balap beruntun di tahun 1967. 

WWE sendiri juga memiliki streak legendarisnya tersendiri. Goldberg yang berhasil mencatatkan 173 kemenangan di WCW, The Fabulous Moolah dengan rekor 28 tahun memegang sabuk Women's Championship, hingga CM Punk yang mempertahankan gelar WWE selama 434 hari di era modern. Namun, bisa dibilang, bahwa kemenangan The Undertaker dalam 21 WrestleMania beruntun, adalah yang terpopuler di antara banyaknya streak dalam WWE.

Seperti yang sudah dipaparkan, rekor milik pegulat dengan ciri khas pakaian serba hitam serta tampang mengintimidasi tersebut dimulai pada WrestleMana VII tanggal 24 Maret 1991. Setelahnya, The Undertaker menaklukan berbagai pegulat papan atas macam Jake Roberts, Diesel, Sycho Sid, hingga Kane. Kendati sudah berhasil memenangkan 8 pertandingan dalam WrestleMania, banyak fans meyakini istilah "The Streak" belum bergaung dengan keras hingga awal tahun 2000.

Mengalahkan 8 pegulat  di ajang yang sama tiap tahunnya bukanlah sesuatu yang lumrah terjadi dalam WWE. Terlebih, kemenangan itu diraih dalam event WrestleMania. Penggemar mulai menyadari peristiwa kemenangan beruntun The Undertaker, dan mulai tertarik untuk mengikuti perkembangan dari rekor pegulat berjuluk The Deadman ini. Satu per satu pegulat yang berusaha menghentikan rentetan kemenangan milik The Undertaker, berhasil ditaklukan olehnya. The Big Show, Batista, Mark Henry, hingga Edge, adalah nama-nama beken yang sudah masuk dalam "peti mati" milik sang penjaga makam.

Tidak hanya sekedar rekor, momen-momen ikonik juga banyak terjadi kala The Undertaker bergulat melawan pegulat lain. Triple H menjadi orang yang paling banyak menghadapi pria asal Death Valley ini. 3 kali dia berusaha menyudahi rekor The Undertaker, 3 kali juga dia takluk di hadapannya. Randy Orton, yang  saat itu berstatus sebagai "The Legend Killer", juga gagal menghabisi The Deadman. Shawn Michaels bahkan menawarkan kariernya untuk mengalahkan The Undertaker. Sayangnya, dia tidak berhasil memenangkan pertandingan tersebut, dan akhirnya harus pensiun dari dalam arena gulat.

Ekspresi The Undertaker setelah rekor kemenangannya dihentikan oleh Brock Lesnar (Sumber: essentiallysport.com)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline