Siang itu hutan Pinus masih melukiskan keindahan
Burung-burung dan rindangnya daun mulai bersiul-siul bersama
Suara gemercik air sungai, menciumi bebatuan
Meleleh, menetes, sejuknya semburan air ke dalam sukma
---
Konon katanya "Bernah, de Vallei" berarti sama
Bernah (Jawa), De Vallei (Belanda) : lembah, sawah yang di dekat sungai
Sungguh indah kreativitas yang terbenah asri
Menyulap lelah terobati oleh alam semesta
---