Mahasiswa Kandidat Sarjana Mengabdi (KSM) UNIVERSITAS ISLAM MALANG tahun 2021 melakukan kegiatan pemasangan Plang Nama Jalan di Dusun Mukuh Desa Mukuh Kecamatan Kayen Kidul Kabupaten Kediri. Kegiatan pemasangan Plang Nama Jalan tersebut dilaksanakan pada sabtu, 4 Agustus 2021. Kegiatan tersebut didampingi oleh beberapa perangkat desa Mukuh dan dilaksanakan oleh anggota mahasiswa KSM Tematik UNISMA.
Fungsi plang nama jalan yaitu sebagai pemandu dan pemberi informasi bagi pengguna jalan. Akan tetapi bagi sebagian orang luar masih merasa kesulitan ketika berkunjung atau hendak mencari alamat rumah yang berada di Desa Mukuh tersebut. Hal ini dikarenakan tidak adanya plang nama jalan yang bisa mereka temukan untuk dijadikan petunjuk arah. Sehingga Plang Nama jalan menjadi sangat penting sebagai sarana penunjuk alamat rumah warga, terutama para kurir yang sedang mengantarkan paket ke penerimanya. Selain itu Plang nama jalan juga dapat menambah fasilitas yang ada di desa Mukuh. Hal inilah yang melatarbelakangi Mahasiswa KSM Tematik UNISMA memasang papan nama jalan sebagai salah satu Program Kerjanya.
Selama proses pemasangan papan informasi para mahasiswa KKN mendapatkan respons positif dari masyarakat setempat. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan akan memberi manfaat bagi pendatang dari wilayah lain yang ingin ke lokasi Dusun Mukuh dan terutama untuk masyarakat Desa Mukuh sendiri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H