Lihat ke Halaman Asli

Lyyy 00

pelajar

Bunga Kamboja

Diperbarui: 10 September 2024   11:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

   Bunga Kamboja yang memiliki nama latin "Plumeria Rubra L.cv. Acutufolia" adalah bunga yang berasal dari Amerika dan Afrika. Bunga tersebut termasuk tanaman hias yang termasuk ke dalam keluarga Apocynaceae. Jenis-jenis bunga kamboja yaitu putih dan merah. Batangnya berupa batang berkayu yang keras. 

Tingginya mencapai 6 meter, bercabang banyak, batang besar, cabang muda memiliki tekstur yang lunak, batangnya cenderung bengkok, dan bergetah. Bunga kamboja banyak ditemukan didekat makam. Bunga tersebut menghasilkan senyawa alelopati yang dapat menghambat pertumbuhan tanaman di sekitarnya. 

Kamboja (Plumeria) adalah tumbuhan yang berasal dari Amerika Tengah. Nama Plumeria diberikan untuk menghormati Charles Plumier (1646-1706), pakar botani asal Prancis. Plumeria saat ini populer digunakan sebagai tanaman hias outdoor awalnya tanaman ini hanya digunakan sebagai tanaman kuburan.

   Bunganya yang harumnya sangat khas, dengan mahkota berwarna putih hingga merah keunguan, biasanya lima helai. Bunga dengan empat atau enam helai mahkota bunga oleh masyarakat tertentu dianggap memiliki kekuatan gaib. Jenis akarnya serabut dan tekstur bunganya tidak terlalu kasar dan tidak terlalu halus.

  Bunga kamboja mempunyai sejumlah senyawa yang berkhasiat sebagai obat, yakni triterprenoid amirin, lupeol, dan fulvoplumierin. Zat-zat tersebut bersifat antipiretik (menurunkan demam), antiinflarnatif (mengatasi radang), dan analgesik (meredakan rasa sakit). Karena kandungan-kandungan inilah, bunga kamboja berguna untuk mengurangi nyeri haid dan mencegah pingsan akibat udara panas atau terkena sinar matahari (heat stroke). Tanaman ini dikembangbiakkan di Kebun Pembibitan UPT Pengelolaan Taman Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPKPCK) Kabupaten Malang.

SUMBER :

https://perumahan-ciptakarya.malangkab.go.id/pd/detail?title=perumahan-ciptakarya-opd-berkenalan-dengan-tanaman-kamboja#:~:text=Bunganya%20yang%20harumnya%20sangat%20khas,kasar%20dan%20tidak%20terlalu%20halus

https://brainly.co.id/tugas/650403

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline