Lihat ke Halaman Asli

Evllyn Natashya

Siswi Kanaan

Lidahnya Tersayat Berbicara dengan Orang Buta

Diperbarui: 18 Oktober 2024   10:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lyfe. Sumber ilustrasi: FREEPIK/8photo

Ketika kau berbicara dengan orang yang gelap hati dan pikirannya, lalu kau mencoba berbicara tentang terang, tidak akan ada yang berguna. Dia tidak akan mengerti ataupun tertarik, dia mungkin tidak akan menganggapmu ada. Seluruh indranya tertutup oleh kegelapan yang menyenangkan. Tersesat di hutan dengan banyak buah dan ular yang mengikutinya. Apa yang kau ucapkan tentang terang, hanya menjadi kegelapan baginya. Dan apa yang menjadi kegelapan baginya, hanya menjadi terang untuknya.

Bagi mereka, kegelapan adalah sisi yang hangat dan nyaman. Terang hanya menjadi pengganggu yang silau di matanya, hanya akan menjadi angin lewat di telinganya, hanya akan menjadi racun di lidahnya. Berbicara tentang kebenaran pada orang yang mendukung kejahatan, sama saja berteriak pada orang tuli.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline