Lihat ke Halaman Asli

Indonesia Siap Menghadapi Pasar Bebas

Diperbarui: 31 Mei 2020   15:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

Pemerintah indonesia dituntut memberikan perlindungan pada semua sektor dalam menghadapi pasar bebas ASEAN , presidenpun mengintruksikan memperbaiki seluruh sektor yang masih lemah agar indonesia siap bersaing. 

Memasuki pasar bebas di wilayah asia tenggara atau Masyarakat Ekonomi ASEAN indonesia masih memiliki sejumlah pekerjaan rumah meningkatnya persaingan baik pada produk maupun jasa pemerintah indonesia di nilai perlu memberikan perlindungan di seluruh sektor.

Menurut Pak Ichsanudin Noorsy jangan melindungi MKM melindungi individu saja tidak, karena dalam butir kelima ASEAN tentang kebebasan tenaga kerja dia mencakup mutually agreement pada 6 lingkup tenaga kerja yaitu diantaranya kedokteran, kedokteran umum, konstruksi, perawat, pariwisata, akuntan. Pada 6 sub sektor ketenagakerjaan itu tidak melihat ada perlindungan.

Meski begitu presiden menjelaskan indonesia sebagai salahsatu kekuatan ekonomi di ASEAN mau tidak mau harus menghadapi MEA berbagai sektor yang masih lemah pun terus di benahi.

Menurut Pak Jokowi MEA itu sesuatu yang tidak bisa kita tolak lagi siap tidak siap kita harus siap, oleh sebab itu semua yang kurang harus diperbaiki, dibenahi karena era nya era persaingan era kompetisi.

Asosoasi pengusaha indonesia organsasi level strategif menilai kesiapan indonesia menghadapi pasar bebas ASEAN dapat diwujudkan asalkan ada sinergi yang baik antara pengusaha, pekerja dan juga pemerintah.

Menurut pak Aditya Warman, bahwa permasalahan tidak sebatas kompetensi saja, memang banyak hal tapi kami ingin memberikan nuansa positif terhadap situasi ini bahwa pengusaha harus bergandengan tangan dengan pekerja, di proteks oleh pemerintah lewat regulasi yang benar-benar mendorong kepada pekerja domestik untuk kompetens dan dibangun kompetensi sertifikasi yang ada tentu produktivitas akan terwujud.

Tidak selalu membawa dampak negatif berlakunya pasar bebas ASEAN juga membawa keuntungan bagi indonesia salah satunya dengan terciptanya lapangan kerja baru serta membuka kesempatan eksport yang lebih besar, sehingga dapat meningkatkan pendapatan nasional.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline