Lihat ke Halaman Asli

Yang Unik (?) Dari Gubernur Cup Race 2011

Diperbarui: 26 Juni 2015   03:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Otomotif. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Sabtu malam sekitar jam 20.30 wib tanggal 23 Juli 2011 yang lalu , aku melewati jalan Dipenogoro Bandung. Ternyata jalan tersebut ditutup untuk sementara karena saat itu sedang berlangsung Gubernur Cup Race 2011 memperebutkan piala Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. Kadung lewat disana , akhirnya aku nonton dulu kebetulan gratis . Selama ini yang aku cari kan yang gratis - gratis... hehehehehe...! Balapan berlangsung seru dengan suaranya yang sangat keras memekakan telinga , maklum  baru kali ini nonton balapan seperti ini secara langsung . Biasanya aku nonton GP atau balapan sejenis hanya dari televisi saja. Waktu itu malam ditambah gelap karena penataan cahaya lampunya menurutku kurang terang, jadi aku gak jelas siapa aza pembalapnya . Aku hanya melihat mereka seru sekali balapannya . Secara keseluruhan balapan tersebut seru dan menegangkan , tapi ada yang mengganjal benakku. Entah aku yang kuper atau naif tentang balapan . Atau selama ini aku hanya nonton balapan di televisi dan rata - rata berlangsung siang hari jadi wajar kalau ada cewek - cewek  pembawa payung ( umbrella girls ). Tapi saat itu balapan berlangsung malam hari tapi kenapa ada umbrella girls - nya ? Fungsinya untuk memayungi pembalap dari apa , panas ? hujan atau..??? Menurutku unik karena aku memang benar - benar naif dan kuper tentang balapan. Ada yang bisa menjelaskan...?? [caption id="attachment_122764" align="aligncenter" width="300" caption="tampak Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan beserta istri"][/caption]

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline