Salah satu kegiatan KKN Tematik Universitas Pendidikan Indonesia ( UPI ) yaitu pembelajaran Bahasa Inggris di Sekolah Dasar 03 Kertarahayu, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Kamis (21/07/22).
Antusiasme anak - anak di SD 03 Kertarahyu sangat tinggi ketika kami datang untuk memberikan pembelajaran bahasa inggris tentang nama - nama hewan. Dalam kelas tersebut memang tidak banyak muridnya, tetapi tidak kekurangan semangat saat menerima pembelajaran. Kami memang bukan seorang ahli dalam mata pelajaran bahasa inggris, dan juga dengan latar belakang jurusan yang berbeda, tetapi sebisa mungkin kita tidak memberikan informasi yang salah kepada mereka, dan berharap dari sanalah mereka mendapatkan ilmu baru untuk dibawa pulang kerumah dan slalu di ingat.
Media pembelajaran sangat berpengaruh untuk membuat suasana kelas hidup dan tidak membosankan, juga membuat siswa tertarik untuk belajar dikelas dan cepat memahami pembelajaran yang ada. Maka dari itu kelompok KKN 107 menciptakan pembelajaran bahasa inggris belajar sambil bermain dan bernyanyi dikelas, dengan tujuan mereka cepat memahami materi yang di ajarkan.
Materi yang diberikan kepada siswa/i kelas 4 adalah belajar mengenai nama - nama hewan dalam bahasa inggris. Ada beberapa nama hewan yang mereka sudah tau dalam bahasa asingnya, karna beberapa hewan tersebut sering dijumpai di lingkungan sekitarnya dan sudah familiar. Seperti anjing, domba, ayam, sapi, kucing, kelinci,burung dan lain - lain.
Namun banyak juga yang mereka tidak tahu nama hewan tersebut jika dalam bahasa asing. Sebab fakta nya dalam kurikulum 2013 untuk jenjang Sekolah Dasar sudah tidak ada pelajaran bahasa inggris, jadi mereka tidak menerima pembelajaran bahasa inggris, sangat disayangkan bukan. Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Musliar Kasim mengatakan " mata pelajaran ini ditiadakan untuk siswa SD karena untuk memberi waktu kepada para siswa dalam memperkuat kemampuan bahasa Indonesia sebelum mempelajari bahasa asing ".
Media yang kita pakai untuk kegiatan tersebut adalah, hasil cetak gambar hewan tersebut dalam ukuran A4 di kertas HVS. Lalu mereka akan menebak terlebih dahulu apa nama hewan tersebut, dan apa bahasa inggrisnya.
Setelah dibuka dengan menebak beberapa nama - nama hewan, kami menuliskan sekitar 20 nama hewan yang mudah dijumpai oleh mereka di lingkungan sekitar dalam bahasa indonesia dan bahasa inggrisnya, tujuannya adalah agar saat mereka berjumpa dengan hewan tersebut, mereka dapat menyebutkannya dalam bahasa inggris juga.
Setelah itu mereka membaca semua nama - nama hewan tersebut dan mencatat di dalam buku tulis masing - masing agar dapat dibaca kembali dirumah.
Selain menulis dan membaca, mereka berkumpul bersama di depan kelas untuk membuat lingkaran besar dan menyanyikan lagu anak-anak sambil memutarkan ke setiap anak gambar hewan yang akan ditebak namanya dalam bahasa inggris. Suasana kelas semakin semangat dan menyenangkan, semua murid antusias untuk bernyanyi dan menebak nama hewan tersebut, dan tentunya ada hadiah makanan bagi mereka yang bisa menjawab dengan benar.