Lihat ke Halaman Asli

Laskar Wong Kito Bertanding ke Karawang

Diperbarui: 25 Juni 2015   22:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sore tadi,3 desember 2011 pukul 15.00, Ferry Rotinsulu dkk bertandang ke kandangPelita Jaya di Karawang. Sriwijaya FC yang dikenal sebagai jago kandang, kini membuktikan kehebatannya dengan mengalahkan tim tuan rumah dengan skor 3-1. Mengejutkan, gol pertama disemayamkan olehKeith Kayamba Gumbs di menit 1. Sang striker ini memang bermain lepas tanpa beban.

Namun, gawang Ferry hampir kebobolan oleh Greg. Untung saja SFC mempunyai back handal, Nova sehingga penetrasi Greg mampu diantisipasi.

Gol untuk SFC kembali tercipta oleh Siswanto. Pemain muda ini mampu memanfaatkan umpan Firman Utina dengan dadadi menit 19.

Menit 41 FirMan dkk bermain-main di kotak penalty Pelita, namun dewi fortuna masih berpihak pada Pelita dan tidak menghasilkan gol. Tim tuan rumah mencoba memperkecil kekalahan melalui heading Bonefo di menit 46 setelah eksekusi bola mati.

Kayamba tak tinggal diam, dia tetap berusaha mencari celah dan mengobrak-abrik pertahanan Pelita. Namun apa yang terjadi?? Kiper Pelita, Sahar yang mulai tertekan, menjatuhkan Kayamba di kotak penaly. Namun jeleknya, wasit tak melihat kejadian itu sehingga tak ada ganjaran penalty untuk SFC. Pada menit 48, tendangan Joko Sasongko dapat diantisipasi oleh Ferry. Salah satu kiper terbaik Timnas ini memang tak ada matinya. Dan pada menit 53 pressur kembali pada Ferry oleh Greg akibat pelanggaran dari Lim.

Kembali, Kayamba menggempur pertahanaan Pelita namun masih mampu diselamatkan tiang gawang di menit 54.Corner kick di menit 56 oleh Siswanto berakhir penalty karena salah 1 pemain Pelita, Engelbert Sani menjatuhkan Kayamba dari belakang. Saat itu, penalty dihadapi oleh Ponaryo namun dapat ditahan oleh Sahar. Sfc kembali mendapat kesempatan penalty kedua. Saat itu dihadapi oleh Kayamba dan terselamatkan oleh tiang gawang di menit 64. Usaha-usaha Kayamba tak berhenti di situ. Gol kembali ia ciptakan dengan umpan dari Firman di menit ke 66. Sebagai tuan rumah, Pelita tak mau menyerah dengan keadaan itu. Menit 71 Safee sang kapten mencoba menggempur namun gagal dan mampu di selamatkan Ferry. Skor 3-1 bertahan hingga peluit tanda selesai dibunyikan wasit di menit 93:14. (en)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline