Lihat ke Halaman Asli

Luna Septalisa

TERVERIFIKASI

Pembelajar Seumur Hidup

Interlude: Akhir Pekan

Diperbarui: 20 Desember 2020   05:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi-photo by Matthias Groeneveld from pexels

Tuhan masih mengizinkanku bertemu Sabtu dan Minggu
setelah Senin yang telah menjauh
pun mendekat selepas pukul dua belas malam
pada akhir pekan yang singkat

Musim hujan memaksa orang-orang untuk menepi pada sunyi
bersama ingatan yang belum terkikis
meskipun langit semakin sering menangis akhir-akhir ini

Dari tujuh hari
ada dua hari kucuri
memberi waktu pada pikiran dan hati
untuk menata dirinya kembali 

20/12/2020

*) Interlude (terjemahan dari bahasa Inggris) dapat berarti jeda atau selingan. Sering digunakan dalam istilah musik untuk menunjukkan periode jeda waktu setelah reff untuk masuk ke vokal. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline