[caption caption="Tenggelam di Sampingmu (ilustrasi)"][/caption]Di puncak bukit itu kemarau panjang
Daun-daun meranggas, bunga-bungaku layu
Air mataku kering
Di puncak bukit itu kita bertemu
Jalanan panjang kerontang, ku buka hatiku
Terasa sejuk di sampingmu
Di puncak bukit itu kupandang kemarau
Dengan senyum bersamamu
Siang malam kau sirami hatiku