Lihat ke Halaman Asli

L S P 3 I

Lembaga Studi Pengkajian dan Pengembangan Pendidikan Indonesia (Institute for Policy Research and Development study Indonesian Education), adalah organisasi non profit pendidikan yang bergerak di bidang KAJIAN, STUDI & RISET.Tujuannya mewujudkan tatanan pendidikan Tinggi Indonesia yang berpegang kepada nilai-nilai peningkatan mutu serta relevansi dan efisiensi manajemen pendidikan untuk menghadapi tantangan sesuai dengan tuntutan perubahan kehidupan lokal, nasional dan global.

2 Tips Membangun Semangat Bekerja

Diperbarui: 10 Juli 2019   05:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Keinginan untuk mengaktualisasikan kemampuan pengetahuan yang lebih besar seringkali menjadi alasan bagi banyak dosen untuk lebih rajin bekerja dan berkarya. Banyak hal lain yang dapat memicu semangat para dosen untuk menghasilkan kinerja yang lebih baik di kampus. 

Salah satunya adalah pengetahuan yang cukup terhadap tugas pokok, fungsi dan tanggungjawabnya yang diberikan, Itulah mengapa dosen yang memiliki kemampuan untuk menguasai dan menuntaskan tugas-tugas di kantor dapat memicu motivasi yang lebih tinggi. Sehingga mengatualisasikan diri lebih luas dalam menjalankan tugas profesinya.

Berikut tips yang ampuh buat membangun semangat bekerja.

1. Jadilah Pribadi yang Produktif yang Suportif

Pribadi yang produktif yang suportif ternyata bisa menjadi penyemangat tersendiri bagi diri sendiri , rekan kerja dan mahasiswa didik. Sebaliknya, seorang dosen yang memiliki gaya pasif dan otoriter seringkali menurunkan motivasi yang terbaik. Seorang dosen yang produktif dan mendukung rekan kerja dengan feedback positif juga cenderung lebih dihargai dan dihormati. Jadi, mengapa tidak memulai sesuatu yang yang lebih baik? Seperti mengubah cara kerja untuk kebaikan bersama.

2. Bangun Hubungan yang Baik

Hubungan yang berkualitas merupakan salah satu komponen penting dalam menentukan bahagia atau tidaknya seseorang di tempat kerja. Menurut Profesor psikologi dan bisnis, Dr. Jane Dutton, terdapat empat cara mudah untuk membangun hubungan baik. Pertama, jadilah pendengar yang baik dan saling mendukung dalam berkarir. 

Kedua, Anda dapat membantu rekan kerja dan orang orang disekitar kita dengan memberi dukungan, bimbingan, atau sekadar nasehat sederhana. Langkah berikutnya, saling percaya. Dan yang terakhir, saling lempar canda guna memicu emosi positif yang meningkatkan kreativitas. Dengan bangun hubungan yang baik dilingkungan kerja akan melahirkan lingkungan kerja yang menyenangkan, hasilnya tentu lebih semangat untuk bekerja.

Bila Anda melangkah maju pasti selalu ada jalan untuk lebih semangat dalam bekerja dan menyelesaikan tugas-tugas yang sudah menanti. Selamat kembali bekerja dan berkarya!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline