Pada kegiatan ini dilaksanakan pelayanan publik oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan. Pelayanan yang diberikan berupa Layanan Keimigrasian, Layanan Pemasyarakatan, Layanan Kekayaan Intelektual dan Layanan Administrasi Hukum Umum.
Lapas Perempuan Kelas IIA Sungguminasa turut mengambil bagian pada kegiatan ini berupa pameran hasil karya WBP. Adapun hasil karya yang ditampilkan berupa Roti dan Tas Rajutan buatan warga binaan. Hadir pula dalam event ini Lapas Narkotika Kelas IIA Sungguminasa dengan Sofa dan Anyaman Tudung Saji, Lapas Kelas IIB Takalar dengan Songkok Anyaman dan Lapas Kelas I Makassar dengan Kerajinan Bunga Plastik.
Plt. Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Sungguminasa memberikan apresiasi teehadap hasil karya warga binaan pada event ini.
"Kegiatan ini merupakan salah satu media kita dalam memperkenalkan hasil karya warga binaan pada setiap lapisan masyarakat sekaligus memeriahkan kegiatan Legal Expo yang dilaksanakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan dalam rangka semarak Hari Kemenkumham RI Ke-78 Tahun 2023." Ucap Yohani.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H