Lihat ke Halaman Asli

Lapas Perempuan Semarang

Lapas Perempuan Semarang OKE (Optimis Komitmen E-Gov

Lapas Perempuan Semarang Buka Layanan Kunjungan Online Khusus Anak

Diperbarui: 20 Januari 2024   14:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Halo Lokal. Sumber ilustrasi: PEXELS/Ahmad Syahrir

Semarang, INFO_PAS- Dalam rangka memberikan pelayanan prima kepada masyarakat maupun WBP, Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Semarang melalakukan pelayanan kunjungan khusus anak secara online.

Sabtu (20/1)  Bertempat di Ruang Kunjungan, tampak para warga binaan sedang mengantri untuk menerima layanan kunjungan online. Khusus untuk hari sabtu, pelayanan kunjungan yang diberikan oleh Lapas Perempuan Semarang adalab Kunjungan Anak. Meskipun bersifat khusus tentunya tidak mengurangi kualitas pelayanan publik yang akan diberikan.

Menilik sejarahnya, Pelayanan kunjungan di Lapas Perempuan Semarang sudah berbasis IT sejak  tahun 2020. Petugas yang melakukan pelayanan adalah Novita Inggit selaku Pengadministrasi layanan kunjungan online. Inggit mengatakan untuk kunjungan online mempunyai jadwal dari hari Senin sampai Kamis dan juga Sabtu pada Minggu Pertama dan Minggu Ketiga.

"Kami rutin membuka layanan ini, kebetulan ini hari sabtu pada minggu ketiga, jadi kami buka sesuai jadwal yang telah ditentukan"jelasnya

"Khusus sabtu minggu pertama dan ketiga itu, kami membuka layanan kunjungan online untuk anak para warga binaan yang berusia di bawah 18 tahun" tambahnya

Salah satu WBP Lapas Perempuan Semarang, SM, mengungkapkan kegembiraannya dengan adanya kunjungan khusus anak sehingga bisa melepas rindu dengan buah hatinya yang masih duduk di bangku sekolah dasar. "Alhamdulillah, terima kasih kepada pihak lapas yang telah memberikan layanan kunjungan khusus anak ini,sehingga saya bisa melepas rindu dengan anak saya yang jarang menjenguk karena masih sekolah," ungkapnya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline